Raphinha Datang, Barcelona Siap Sambut Kembalinya Era Jogo Bonito!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 16 Juli 2022 | 07:00 WIB
Winger asal Brasil, Raphinha, resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Barcelona pada bursa transfer musim panas 2022, Jumat (12/7/2022) pagi WIB. (TWITTER.COM/INFOSFCB)

Dalam seremoni peresmiannya, tampak presiden Barcelona, Joan Laporta, turut hadir dan menemani Raphinha saat penandatanganan kontrak.

Setelah presentasi awal pemain berusia 25 tahun tersebut, Joan Laporta segera memberikan pidato.

Dalam pidatonya, Laporta tidak bisa menutupi rasa bahagianya melihat Raphinha bergabung dengan Barcelona.

Bagi pria asal Spanyol tersebut, kehadiran Raphinha menandai era baru jogo bonito di mana para pemain berdarah Brasil menjalani masa keemasannya di Camp Nou.

Perlu diketahui bahwa jogo bonito adalah permainan indah lewat aksi individu yang ditampilkan oleh para pemain Brasil.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Chelsea dan PSG Tak Punya Kesempatan, Barcelona Tanpa Saingan Dapatkan Robert Lewandowski

Tak lupa pula Laporta menyebut peranan Xavi Hernandez dalam perekrutan Raphinha.

Pasalnya, Xavi Hernandez adalah sosok yang menginginkan keberadaan pemain jebolan akademi Guimaraes tersebut di Barcelona.

"Bagi kami ini sangat menarik," kata Laporta, dikutip BolaSport.com dari Sport.

"Semua era keemasan yang kami lalui di klub, selalu ada orang Brasil."