Final Piala Presiden 2022 - Pelatih Arema FC: Tujuan Kami dari Awal Juara

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 18 Juli 2022 | 13:00 WIB
Suasana perayaan gelar juara Piala Presiden 2022 oleh Arema di Stadion Segiri, Samarinda pada Minggu (17/7/2022) (Instagram Arema FC)

BOLASPORT.COM - Arema FC sukses membawa pulang trofi Piala Presiden 2022 setelah menahan imbang Borneo FC pada laga final leg kedua.

Sebelumnya, tim Singo Edan berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 saat leg pertama yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (14/7/2022).

Gelar ini semakin membuat Arema FC mencatatkan diri sebagai tim dengan trofi juara terbanyak di Piala Presiden yakni tiga kali.

Tim Singo Edan pada dua edisi yakni Piala Presiden 2017 dan 2019 juga meraih gelar juara.

Baca Juga: Pilar Asing Kian Menyatu, Persebaya Optimistis Tatap Liga 1 2022

Bertajuk turnamen pramusim, beberapa tim hanya menganggap ajang ini untuk mematangkan tim.

Bahkan, mereka memanfaatkan pertandingan di ajang ini untuk memberikan menit bermain kepada semua pemain.

Baca Juga: Pemain Borneo FC yang Kirim Tendangan Kungfu ke Gian Zola Akhinya Minta Maaf

Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, menilai jika semua tim mempersiapkan turnamen ini dengan serius.

Bahkan, dia sejak awal menargetkan menjadi juara pada Piala Presiden 2022.

Sebelumnya, Almeida mendapatkan kritikan dari suporter karena performa Arema FC dianggap kurang maksimal di ajang penyisihan grup.

Namun, dia mampu membuktikan kritik tersebut dengan gelar juara.

Baca Juga: Sebelum ke Chelsea, Raheem Sterling Ingin Balikan dengan Liverpool, tetapi Bertepuk Sebelah Tangan

"Target kami sejak awal mengikuti turnamen ini adalah memenangkannya."

"Kami sudah tahu bahwa segala hal di turnamen ini sangat serius."

"Maka kami melakukan yang sama," kata Eduardo Almeida seusai laga.

Baca Juga: Final Piala Presiden 2022 - Pelatih Borneo FC Sebut Timnya Sudah Membanggakan

Pelatih asal Portugal ini juga mengapresiasi kerja keras semua pemain.

Menurutnya, gelar ini jadi modal berharga menatap Liga 1 2022/2023 yang sudah di depan mata.

"Saya pikir, ini sangat bagus buat kami untuk memenangkan piala."

"Kami telah bekerja keras setiap hari. Hal yang paling penting adalah performa para pemain yang bermain."

"Lalu ada juga dukungan suporter, keluarga, dan semua pihak yang terlibat," ujarnya.

Baca Juga: Kabar Burung Terbaru Pelatih yang Dikalahkan Shin Tae-yong pada Laga Terakhirnya bersama Timnas Malaysia

Pada pertandingan perdana, Arema FC kembali akan bertemu dengan Borneo FC.

Laga ini akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, pada tanggal 24 Juli 2022.