Keran Gol Terbuka, Pelatih Persebaya Surabaya Yakin Penyerang Anyarnya Bisa Mematikan

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 18 Juli 2022 | 17:15 WIB
Pemain Persebaya Silvio Junior saat menendang bola dalam warming up sebelum pertandingan melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, jawa Timur, Minggu (17/7/2022). (Instagram/@officialpersebaya)

Seperti diketahui, posisi penyerang menjadi masalah bagi Persebaya Surabaya.

Pada Liga 1 musim lalu, Jose Wilson yang didatangkan pada awal musim masih jauh dari harapan.

Selanjutnya, Arsenio Valpoort yang jadi pemain pengganti juga hanya mampu menyumbangkan satu gol dari 11 pertandingan.

”Saya yakin, dengan gol dalam pertandingan uji coba kompetitif ini."

"Akan memudahkan Silvio mencetak gol demi gol selanjutnya,” kata Aji Santoso seusai laga.

Baca Juga: Aji Santoso Optimis Bawa Persebaya ke Tiga Besar di Liga 1 2022/2023

Aji menambahkan jika pemain asingnya masih membutuhkan adaptasi.

Pasalnya, Silvio Junior, Higor Vidal, dan Sho Yamaoto masih memulai musim pertamanya di Liga 1.

Dia melihat jika pilar asing Persebaya Surabaya mulai menunjukkan kemajuan dan diharapkan bisa tampil maksimal saat bersaing di liga.

”Perlu diingat, hanya Leo Lelis yang punya pengalaman bermain di Indonesia."

"Yang lain perlu waktu untuk adaptasi.

"Perkembangan tiga pemain asing baru sangat signifikan,” ujarnya.