Zidane Iqbal, Wonderkid Man United yang Bersiap Pikat Hati Ten Hag

By Arizal Muhammad Valevi - Selasa, 19 Juli 2022 | 14:30 WIB
Pemain muda Manchester United, Zidane Iqbal, tampil di laga pramusim Manchester United. (TWITTER.COM/UNITEDSTANDMUFC)

"Bermain melawan Victory dan melawan Liverpool, bahkan di Liga Champions, sulit untuk dijelaskan. (Tapi) jika ada kesempatan untuk dipinjamkan, saya akan mempertimbangkan pro dan kontra."

"Saat ini terlalu dini untuk mengatakannya. Lihat apa yang akan terjadi di masa depan," ujar Iqbal.

 Baca Juga: BURSA TRANSFER - Erik ten Hag Sudah Punya 1 Rencana Cadangan Jika Gagal Rekrut Frenkie de Jong

Pemain yang sering dipakai sebagai gelandang tengah itu merupakan pemain reguler di Manchester United U-23.

Pada musim 2021-2022 Iqbal mencatatkan 25 pertandingan dan menorehkan empat gol bersama tim muda Man United di semua ajang kompetisi.

Iqbal juga mengomentari Erik ten Hag yang kini menjadi nahkoda anyar Man United.

“Pasti ada getaran yang baik di sekitar tim,” tutur Iqbal melanjutkan.

“Ini adalah manajer baru, pintu awal, masukan yang dia berikan kepada kami, dua hasil bagus, semua orang senang dalam pelatihan.”

“Semua orang memberikan 100 persen dan ini memunculkan atmosfer terbaik," ucap Iqbal mengakhiri.

Baca Juga: Ditanya Tentang Zinchenko ke Arsenal, Mikel Arteta Masih Bungkam