Liverpool Vs Man City - The Reds Ditunggu Rekor 3 Kiper Super

By Sri Mulyati - Jumat, 29 Juli 2022 | 17:00 WIB
Ekspresi Kiper Liverpool FC, Adrian San Miguel, mementahkan tendangan penalti striker Chelsea Tammy Abraham, dalam laga Piala Super Eropa 2019 di BJK Vodafone Park, 15 Agustus 2019. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Liverpool ditunggu rekor tiga kiper super saat melawan Manchester City pada laga Community Shield di King Power Stadium, Sabtu (29/7/2022).

Liverpool berpeluang memiliki tiga kiper dengan rekor spesial jika mampu memenangi Community Shield.

Kabar buruk mengenai dua kiper Liverpool, Alisson Becker dan Caoimhin Kelleher, justru berpeluang menghadirkan rekor baru untuk klub tersebut.

Alisson dan Kelleher tidak dapat bermain melawan Manchester City karena masalah kebugaran.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, tinggal memiliki Adrian sebagai sisa stok kiper terakhir.

Jika Adrian diturunkan dan Liverpool memenangi Community Shield, maka klub berjuluk The Reds tersebut akan menorehkan satu catatan menarik.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Liverpool berpeluang menjuarai tiga gelar yang ditentukan oleh tiga kiper berbeda pula.

Sepanjang musim 2021-2022, The Reds mampu membawa pulang gelar Piala Liga Inggris dan Piala FA.

Baca Juga: Malangnya Nasib Chelsea, Niat Hati Perkuat Tim tetapi Selalu Dikacaukan Barcelona