Piala AFF U-16 2022 - Soal Kericuhan di UII, PSSI: Timnas Singapura Tidak Terganggu Sama Sekali

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 2 Agustus 2022 | 11:55 WIB
Dari kiri ke kanan pelatih di grup A Piala AFF U-16 2022: Singapore - Angel Toledano, Indonesia - Bima Sakti, Vietnam - Nguyen Quoc Tuan , Philippines - Christopher Pedimonte (NAJMUL ULA/BOLANAS.BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Muncul kabar viral pembatalan latihan timnas U-16 Singapura di media sosial.

Kabar tersebut viral di media Twitter dan Instagram.

Pertama kali kabar tersebut dihembuskan oleh akun mafia wasit pada Selasa (2/8/2022) pagi.

Akun tersebut memposting video kerusuhan yang diduga dilakukan oleh oknum mahasiswa Universitas Islam Indonesia.

Hal ini dikarenakan latihan timnas U-16 Singapura berlatih di kompleks Universitas Islam Indonesia, Sleman, Yogyakarta.

"Nonton Pemain Bola Gelut [×], Pemain Bola Nonton Gelut [✓]," ujar akun mafia wasit.

Namun, kabar tersebut ditepis oleh pihak PSSI.

Dikonfirmasi langsung oleh Media Officer PSSI, Bandung Saputra, timnas U-16 Singapura tidak terganggu dengan insiden tersebut.

Baca Juga: Alasan Bima Sakti Rotasi Pemain Timnas U-16 Indonesia vs Singapura, Ancang-ancang Hadapi Vietnam?