RESMI - AC Milan Umumkan Transfer Charles De Ketelaere, Kontrak 5 Tahun dan Pakai Nomor Warisan Donnarumma

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 3 Agustus 2022 | 04:43 WIB
Charles De Ketelaere resmi menjadi pemain baru AC Milan setelah dibeli dari Club Brugge di bursa transfer musim panas 2022. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - AC Milan telah mengumumkan kedatangan Charles De Ketelaere dengan kontrak lima tahun. Bersama I Rossoneri, De Ketelaere bakal mengenakan nomor warisan Antonio Donnarumma.

Pada Selasa (2/8/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, AC Milan mengumumkan transfer Charles De Ketelaere dari Club Brugge.

AC Milan menyampaikan bahwa De Ketelaere menandatangani kontrak berdurasi lima tahun di San Siro.

Artinya, gelandang serang berusia 21 tahun tersebut bakal berseragam AC Milan hingga Juni 2027.

I Rossoneri juga menjelaskan bahwa De Ketelaere bakal mengenakan nomor 90 di AC Milan.

Keputusan De Ketelaere memilih nomor punggung tersebut terbilang cukup aneh.

Selain karena angka yang terlalu besar, kostum 90 di AC Milan lebih sering dipakai oleh seorang penjaga gawang.

Baca Juga: RESMI - Barcelona Tendang Oscar Mingueza ke Celta Vigo, Dikontrak Empat Tahun

Contohnya saja kakak dari Gianluigi Donnarumma, Antonio Donnarumma, yang pernah memakai nomor tersebut pada musim 2017-2018 hingga 2020-2021.

Namun, dalam keterangannya, AC Milan tidak menjelaskan berapa nominal yang mereka keluarkan untuk menebus De Ketelaere dari Brugge.

Meski begitu, jurnalis kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, sebelumnya mengeklaim bahwa De Ketelaere ditebus AC Milan dengan biaya transfer senilai 35 juta euro (sekitar Rp529 miliar).

"AC Milan dengan senang hati mengumumkan penandatanganan Charles De Ketelaere dari Club Brugge," demikian bunyi pernyataan yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi AC Milan.

"Pemain tersebut telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2027 dan akan mengenakan nomor punggung 90," lanjut pernyataan AC Milan.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Disamakan dengan Erling Haaland, Benjamin Sesko Langsung Jadi Incaran 7 Klub Top Eropa

Sementara itu, keputusan AC Milan memboyong gelandang timnas Belgia tersebut tak terlepas dari performa menawan yang dia tunjukan selama memperkuat Club Brugge.

Menurut data Transfermarkt, De Ketelaere sukses membuat 25 gol dan 20 assist dari 120 penampilan di lintas kompetisi untuk Brugge.

Adapun pada musim 2021-2022, Charles De Ketelaere tampil sebanyak 49 kali di seluruh ajang.

Dari jumlah laga tersebut, De Ketelaere mampu menorehkan 18 gol dan 10 assist.

Selain itu, De Ketalere adalah pemain yang versatile atau serbaguna sehingga bisa bermain di berbagai posisi.

Baca Juga: Perpanjang Kontrak Baru di Liverpool, Diogo Jota Sudah Tahu bakal Nyetel dengan Juergen Klopp

Dia bisa bermain sebagai penyerang tengah, second striker, penyerang sayap (kanan dan kiri), gelandang serang, dan gelandang tengah.

Hal ini tentu bakal menjadi keuntungan besar buat AC Milan.

Apalagi, AC Milan mempunyai ambisi besar untuk mempertahankan gelar Liga Italia pada musim 2022-2023 sehingga membutuhkan banyak tambahan pemain berkualitas.

Pada musim 2021-2022, AC Milan menjadi juara Serie A dengan mengoleksi 86 poin.

Baca Juga: Status Fabregas di Klub Milik Orang Indonesia: Pemain, Pelatih, hingga Pemegang Saham