Eintracht Frankfurt Vs Bayern Muenchen - Sadio Mane Nyekor Lagi, Rekor Berusia 10 Tahun Pecah

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 6 Agustus 2022 | 09:15 WIB
Sadio Mane mencetak gol debutnya untuk Bayern Muenchen di Bundesliga 2022-2023 ke gawang Eintracht Frankfurt di Deutsche Bank Arena, Jumat (5/8/2022). (TWITTER.COM/OPTAFRANZ)

BOLASPORT.COM - Sadio Mane berhasil mencetak gol lagi dalam laga Eintracht Frankfurt vs Bayern Muenchen. Gol tersebut membuat rekor berusia 10 tahun pecah.

Bundesliga 2022-2023 dimulai dan menampilkan sejumlah laga, salah satunya adalah pertandingan sang juara bertahan, Bayern Muenchen.

Bayern Muenchen menjadi tim tamu dalam laga tersebut dengan bertandang ke kandang Eintracht Frankfurt di Stadion Deutsche Bank Park, Jumat (5/8/2022) waktu setempat atau Sabtu dini haari WIB.

Rekrutan anyar Bayern Muenchen, Sadio Mane, langsung mencetak gol debutnya di ajang Bundesliga musim ini.

Sadio Mane mencetak gol ketiga Bayern Muenchen dalam laga itu tepatnya pada menit ke-29.

Penyerang asal Senegal tersebut mencetak gol sundulan usai memanfaatkan assist dari winger asal Jerman, Serge Gnabry.

Gol tersebut sebenarnya bukan gol pertama bagi Bayern Muenchen sepanjang musim ini.

Baca Juga: Hasil Bundesliga - Bayern Muenchen Bantai Frankfurt 6 Gol, Sadio Mane Nyekor Lagi, Lewandowski Siapa?

Sebelum Bundesliga berlangsung, Sadio Mane sudah mencetak gol lebih dulu untuk Bayern Muenchen dalam ajang Piala Super Jerman.

Saat itu, penyerang berusia 30 tahun tersebut berhasil menyumbangkan satu gol dalam kemenangan 5-3 Bayern Muenchen atas RB Leipzig.

Gol Mane dalam laga Frankfurt vs Bayern Muenchen sekaligus membuat rekor berusia 10 tahun terpecahkan.

Dilansir BolaSport.com dari Opta Franz, Mane menjadi pemain pertama yang dalam 10 tahun terakhir yang selalu mencetak gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Bayern Muenchen di semua kompetisi.

Mane memecahkan rekor yang dicetak oleh mantan penyerang Die Rotten, Mario Mandzukic, pada musim 2012-2013 lalu.

Saat itu, Mandzukic juga melakukan hal yang sama dengan mencetak gol pertama di ajang Piala Super Jerman, sementara gol kedua dalam ajang Bundesliga.

Pertandingan antara Eintracht Frankfurt dan Bayern Muenchen tersebut akhirnya berakhir dengan skor 6-1 untuk kemenangan tim tamu.

DANIEL ROLAND/AFP
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol ke gawang Eintracht Frankfurt dalam duel Bundesliga di Deutsche Bank Park, Frankfurt (5/8/2022).

Baca Juga: Tak Peduli Mantan, Sadio Mane Tega Lakukan Hal Ini ke Liverpool

Lima gol Bayern Muenchen yang lain masing-masing dicetak oleh Joshua Kimmich (menit ke-5), Benjamin Pavard (10'), Jamal Musiala (35' dan 83'), dan Serge Gnabry (43').

Sementara itu, satu-satunya gol Frankfurt dicetak oleh Randal Kolo Muani pada menit ke-64.

Dengan hasil itu, Bayern Muenchen membuka Bundesliga 2022-2023 dengan sempurna dan melesat ke puncak klasemen sementara.