Klasemen Akhir Grup A Piala AFF U-16 2022 - Timnas U-16 Indonesia Juara Grup, Tunggu Malaysia di Semifinal?

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 6 Agustus 2022 | 22:10 WIB
Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogykarta, Sabtu (6/8/2022). (Twitter @AFFPresse)

Vietnam finis di posisi kedua dengan enam poin.

Peringkat ketiga ditempati oleh Filipina dengan tiga poin.

Singapura menjadi juru kunci Grup A tanpa.

Timnas U-16 Indonesia pun lolos ke semifinal dan menunggu lawan.

Sebagai juara Grup A, timnas U-16 Indonesia akan melawan juara Grup C di semifinal.

Lantas siapa yang berpotensi menjadi lawan timnas U-16 Indonesia di semifinal?

Baca Juga: Kekalahan Beruntun Sempat Pengaruhi Mental Pemain Persis Solo

Tiga tim Grup C yang masih berpeluang lolos sebagai juara grup adalah Malaysia, Myanmar, dan Kamboja.

Timnas U-16 Indonesia bisa bertemu Malaysia di semifinal.

Hal itu jika Malaysia bisa mengalahkan Australia dan dengan catatan Myanmar bermain imbang atau menang dengan selisih gol tidak lebih baik dari Malaysia saat melawan Kamboja.

Begitu pun sebaliknya, timnas U-16 Indonesia bisa bertemu Myanmar di semifinal.