Comeback Usai Kebobolan 2 Gol, Mental Asnawi Mangkualam Dkk Naik Berkat Dukungan Suporter Indonesia

By Bagas Reza Murti - Minggu, 7 Agustus 2022 | 13:20 WIB
Pemain Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam, mencetak gol pada laga pekan ke-30 K-League 2 2022 kontra Jeonnam Dragons, Minggu (31/7/2022). (BESTELEVEN.COM)

BOLASPORT.COM - Ansan Greeners bangkit dari ketinggalan 2 gol untuk menyamakan kedudukan jadi 2-2 saat lawan Seoul E-Land pada K-League 2022 pekan ke-31 di Stadion Mokdong, Sabtu (6/8/2022).

Seoul E-Land mencetak gol terlebih dulu pada menit ke-30 melalui Lee Dong-ryul.

Ia bisa memanfaatkan bola mentah akibat tangkapan kiper Ansan Greeners yang tak lengket.

Tuan rumah menambah keunggulan pada menit ke-39 melalui sepakan penalti yang dieksekusi oleh Mauricio Asenjo.

Ansan Greeners mampu memperkecil ketinggalan tiga menit berselang berkat gol Lee Jun-hee yang menerima umpan dari Robson Duarte.

Baca Juga: Gembira Sebentar Boleh, Bima Sakti Instruksikan Pemain Timnas U-16 Indonesia Langsung Lupakan Kemenangan atas Vietnam

Pada akhirnya, Ansan berhasil mencetak gol penyeimbang jadi 2-2 tepat sesaat sebelum laga berakhir atau pada menit ke-90+4.

Striker Kim Gyeong-joon berhasil memaksakan hasil imbang dari lawatan ke Seoul.

Pelatih Ansan Greeners, Lim Jeong-heon memuji mental anak asuhnya pada laga ini.

"Cuaca yang panas, tetapi setelah dalam posisi kalah, saya puas dengan hasil seri dengan gol dramatis," kata Lim Jeong-heon dilansir BolaSport.com dari Sports-G.

"Saya bersyukur pemain kami melakukan yang terbaik hingga sangat akhir dan meraih hasilnya."

"Saya puas dengan 1 poin karena tidak menyerah," tambahnya.

Tak bisa dipungkiri, Ansan Greeners mencapai puncak momentumnya apalagi setelah dua laga kandang yang dihadiri suporter Indonesia.

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Makan Bareng di Luar Usai Menang atas Vietnam

Pada saat itu, penampilan Asnawi Mangkualam juga menanjak dengan mencetak dua gol.

Striker Ansan Greeners, Choi Geon-joo mengamini hal ini.

Menurutnya, Asnawi jadi pemain yang berbeda pada saat ini.

"Sejujurnya, saya tak menyadari betapa populernya Asnawi di negaranya dulu," kata Choi Geon-joo.

"Ketika saya mendapatkan dukungan semacam ini (datangnya fans Indonesia), saya merasa jadi pemain profesional sejati."

"Asnawi juga terlihat berbeda akhir-akhir ini, pemain brilian," tambahnya.

Kini, laga kandang selalu dinantikan untuk meraih kemenangan.

Baca Juga: Elkan Baggott Catat Cleansheet dan Kemenangan Perdana Bareng Gillingham FC, Pelatih Puji Lini Pertahanan Bak Tembok

YOUTUBE ANSAN GREENERS
Aremania Cabang Korea Selatan juga menyerukan chant untuk Ansan Greeners saat laga melawan Gimpo FC, selain untuk mendukung Asnawi Mangkualam.

Untuk itu pada laga selanjutnya Ansan Greeners akan melawan Gwangju FC, pelatih Lim Jeong-heon berjanji bakal mempersiapkan tim dengan sebaik mungkin.

"Laga selanjutnya adalah lawan Gwangju FC. Ini adalah tantangan kita berikutnya," kata Lim Jeong-heon.

"Ini juga laga kandang, dan kami akan mempersiapkan tim untuk memuaskan fans," tambahnya.

Ansan Greeners masih berada di peringkat ke-8 klasemen sementara K-League 2 2022 dengan 27 poin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)