Piala AFF U-16 2022 - Pede Taklukkan Australia, Malaysia Ngebet Ketemu Indonesia?

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 8 Agustus 2022 | 16:10 WIB
Aksi pemain Timnas U-16 Indonesia versus Singapura pada laga matchday kedua Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (3/8/2022). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Malaysia menatap antusias laga melawan Australia pada partai pamungkas Grup C Piala AFF U-16 2022.

Laga Malaysia vs Australia berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (8/8/2022) pukul 15.00 WIB.

Skuad muda Harimau Malaya percaya diri bisa menumbangkan Australia dengan mudah.

Australia memang dikenal sebagai tim tangguh, namun hal itu berbanding terbalik di Piala AFF U-16 2022.

Baca Juga: Aji Santoso Sampaikan Duka Cita atas Meninggalnya Bayi Usai Diajak Nonton Laga Persebaya

Negara Kanguru itu justru tampil melempem dari dua pertandingan yang sudah dilakoni.

Mereka selalu menelan kekalahan saat menghadapi Myannmar (2-3) dan Kamboja (2-4).

Tim asuhan Michael Cooper harus tersingkir lebih cepat usai menghuni dasar klasemen Grup C.

Karena rentetan hasil negatif dari Australia tersebut, timnas U-16 Malaysia yakin bisa mengunci tiket ke semifinal.