Final Piala AFF U-16 2022 - Asa Timnas U-16 Indonesia Ulang Kisah Manis 4 Tahun Lalu

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 12 Agustus 2022 | 07:00 WIB
Timnas U-16 Indonesia juara Piala AFF U-16 2018 di Sidoarjo, Jawa Timur. ( THE-AFC.COM )

 

BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Indonesia berhasil melaju ke final Piala AFF U-16 2022. Garuda Asia berambisi berulang kali kisah manis empat tahun silam.

Timnas U-16 Indonesia lolos ke final Piala AFF U-16 2022 seusai mengalahkan Myanmar di semifinal, Rabu (10/8/2022).

Tim asuhan Bima Sakti menang lewat adu penalti setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Pada babak adu adu penalti, timnas U-16 Indonesia unggul 5-4 atas Myanmar.

Kelima eksekutor penalti Indonesia, yakni Iqbal Gwijangge, Figo Dennis, Arkhan Kaka, Riski Afrisal dan Nabil Asyura sukses menjalankan permainan.

Baca Juga: Hadapi Vietnam, Bima Sakti Aku Ramaikan Shin Tae-yong Doakan Timnas U-16 Indonesia

Sementara penendang penalti ketiga Myanmar, Shine Wanna Aung bisa digagalkan Andrika Rachman.

Alhasil, timnas U-16 Indonesia pun menyusul Vietnam ke final Piala AFF U-16 2022.

Ini menjadi ketiga kalinya Indonesia lolos ke final Piala AFF U-16.

Sebelum timnas U-16 Indonesia berhasil ke final Piala AFF U-16 pada 2013 dan 2018.

Dari dua penampilan di final tersebut, Indonesia mampu mencatatkan kisah manis.

Tepatnya hari ini empat tahun silam, timnas U-16 Indonesia yang ditukangi Fakhri Husaini menyabet gelar perdana Piala AFF U-16.

Sama seperti edisi kali ini, timnas U-16 Indonesia juga tidak tersentuh kekalahan sama sekali sepanjang Piala AFF U-16 2018.

Bagus Kahfi dkk. menyapu bersih lima pertandingan di Grup A melawan Filipina, Myanmar, Vietnam, Kamboja.

Mereka keluar sebagai juara grup dan menatang Malaysia di semifinal.

Indonesia mampu membuangkam rival abadinya tersebut lewat gol semata wayang Bagus Kahfi.

Di partai final, Indonesia dipaksa bermain imbang 1-1 atas Thailand sebelum menang 4-1 lewat adu penalti.

Keberhasilan tersebut memantik api semangat bagi timnas U-16 Indonesia arahan Bima Sakti sekarang.

Bima Sakti juga bertekad membawa anak asuhnya mengulangi kisah manis timnas U-16 Indonesia pada 2018.

"Kemenangan tersebut akan menjadi motivasi tersendiri bagi kami. Semoga kami bisa mengulang kembali kemenangan tersebut tahun ini," kata Bima Sakti.

Baca Juga: Vietnam Diguyur Bonus hingga Rp 380 juta, Timnas U-16 Indonesia Berapa?

Timnas U-16 Indonesia akan kembali berhadapan dengan Vietnam di final Piala AFF U-16 2022.

Keduanya memang sempat bertemu di fase Grup A, dimana Indonesia menang 2-1 atas Vietnam.

Meski begitu, Bima Sakti enggan menggangap kemenangan itu sebagai patokan.

Akhan Kaka dkk. diminta harus tetap fokus dan lebih bekerja keras melawan Vietnam.

"Kami memang sudah mengalahkan mereka, tetapi itu tidak menjadi patokan," kata Bima Sakti.

"Kami sudah menyiapkan taktik untuk meredam permainan mereka. Pasti mereka juga tidak ingin kalah lagi," ucapnya.

"Maka dari itu, kami harus lebih fokus dan bekerja keras serta militan daripada Vietnam."

"Vietnam tim yang bagus, tapi kami tetap optimistis di final," ucap Bima Sakti menambahkan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah postingan dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)