2 Juru Taktik Gugur di Pekan Awal Liga 1, Pelatih PSM yang Berstatus Debutan Miliki Kekhawatiran

By Abdul Rohman - Minggu, 14 Agustus 2022 | 15:15 WIB
Pelatih Bernardo Tavares sedang memberikan keterangan jelang laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar dalam pekan keempat Liga 1, Minggu (14/8/2022) (BOLASPORT.COM / ABDUL ROHMAN)

Baca Juga: Sebelum Balik ke Kandang Indonesia, Timnas U-20 Vietnam Diuji 3 Tim Jepang

Saat ini, PSM Makassar untuk sementara menempati peringkat keempat klasemen Liga 1 2022-2023 dengan perolehan tujuh poin dari tiga laga.

Terdekat, PSM Makassar akan berjumpa RANS Nusantara FC dalam pekan keempat Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (15/8/2022).

Bernardo Tavares menilai bahwa RANS Nusantara FC merupakan tim yang berkualitas.

Walaupun RANS Nusantara FC untuk sementara menduduki urutan ke-16 klasemen dengan koleksi dua poin.

Baca Juga: Pemerintah dan PSSI Siap Jamin Masa Depan Pemain Timnas U-16 Indonesia

"Tim ini adalah tim yang bagus, punya pemain lokal dan asing bagus, di Piala Presiden mereka mengalahkan Persija, tentu ada kualitas di dalam tim ini, kami sudah coba menganalisa tim mereka," ucap pelatih asal Portugal itu.

"Mereka punya waktu recovery lebih banyak," kata Bernardo Tavares.

Lebih lanjut, Bernardo Tavares merasa kecewa karena PSM Makassar tidak leluasa dalam melakukan ofisial training.

"Satu hal yang ingin disampaikan, ini kali pertama kami melakukan away, kami tidak bisa melakukan ofisial training di waktu yang kami inginkan, ini tidak normal menurut kami," tutur Bernardo Tavares.

"Opsi yang diberikan hanya untuk melakukan ofisial training di pagi hari, kami tidak diberikan keleluasaan untuk memilih waktu," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)