Kejuaraan Dunia 2022 - Sakit Tak Jadi Penghalang Persiapan Gregoria

By Wawan Saputra - Selasa, 16 Agustus 2022 | 22:45 WIB
Gregoria Mariska Tunjung ketika tampil pada babak kesatu Singapore Open 2022 di Singapore Indoor Stadium, Rabu (13/7/2022). (DOK. PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengaku sempat sakit tetapi kendala tak menghalangi persiapannya untuk Kejuaraan Dunia 2022.

Gregoria Mariska Tunjung mengalami sakit sepulangnya dari Singapore Open 2022 di Singapura pada 12-17 Juli lalu.

Selain sakit pemain tunggal putri nomor satu di Indonesia itu juga harus menjalani isolasi selama tiga hari.

Untungnya, pemulihan kondisi Gregoria berlangsung dengan baik.

Sepekan sebelum Kejuaraan Dunia 2022 Gregoria sudah kembali fit dan berlatih seperti biasa meski waktu latihannya terpotong satu minggu.

Pemain kelahiran Wonogiri, Jawa Tengah, itu pun memastikan persiapannya untuk Kejuaraan Dunia 2022 tidak terganggu.

"Setelah dari Singapura sempat sakit dan isolasi tiga hari," ucap Gregoria dikutip Bolasport.com dari ANTARA News, Selasa (16/8/2022).

"Tapi setelah itu saya latihan seperti biasa. Dua minggu terakhir sudah mulai persiapan untuk Kejuaraan Dunia."

Gregoria membawa optimisme ke Kejuaraan Dunia 2022.

Baca Juga: Legenda Bulu Tangkis Hendrawan Tak Ingin Media Malaysia Ganggu Karier Anak Asuhnya