BURSA TRANSFER - Lini Depan Tumpul, Man United Kejar Pemain yang Satu Kelas dengan Cristiano Ronaldo

By Ivan Rahardianto - Rabu, 17 Agustus 2022 | 11:45 WIB
Akibat lini depan bapuk, Manchester United langsung melakukan pengerjaran terhadap pemain Atletico Madrid, Joao Felix. (TWITTER.COM/OPTAJOSE)

BOLASPORT.COM - Akibat lini depan bapuk, Manchester United langsung melakukan pengejaran terhadap pemain Atletico Madrid, Joao Felix, yang dianggap satu kelas dengan Cristiano Ronaldo.

Perburuan pemain yang dilakukan oleh Manchester United di jendela trasnfer musim panas 2022 belum akan berhenti.

Usai berhasil mendaratkan Tyrell Malacia, Christian Eriksen, dan Lisandro Martinez, Setan Merah kini siap mendatangkan satu pemain baru dari Atletico Madrid.

Pemain yang dimaksud adalah Joao Felix, pemain muda Los Rojiblancos yang resmi satu kelas dengan Cristiano Ronaldo.

Dilansir BolaSport.com dari Metro, pejabat Manchester United bertemu dengan perwakilan Joao Felix pada Selasa (16/8/2022) malam waktu setempat.

Manchester United merencanakan langkah sensasional untuk mendatangkan Joao Felix.

Mereka mengutarakan niat mereka untuk mengontrak pemain berusia 22 tahun itu selama pertemuan yang berlangsung di Wanda Metropolitano dan sebuah hotel di pusat Kota Madrid.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sebut Media Berbohong, Dari 100 Berita Hanya 5 yang Benar

Apabila mau mendaratkan Felix, Manchester United harus menyiapakan dana yang tidak sedikit.

Pasalnya, pemain berusia 22 tahun itu punya harga yang menjulang tinggi.

Menurut laporan Transfermarkt yang dinukil BolaSport.com, Felix memiliki harga pasaran sebesar 70 juta euro atau setara Rp1,05 triliun.

Di luar itu, Felix tampil ciamik di laga perdana Liga Spanyol 2022-2023 antara Atletico Madrid melawan Getafe.

Dalam laga tersebut, Felix memang tidak mencetak gol, tetapi dirinya mampu membuat tiga assist untuk tiga gol kemenangan Atletico Madrid atas Getafe.

Berkat kontriubusinya tersebut, Felix berhasil membuat dua catatan ciamik, dengan salah satunya setara dengan Cristiano Ronaldo.

Pertama, Felix adalah pemain Los Rojiblancos kedua yang memberikan tiga assist dalam satu pertandingan Liga Spanyol di abad ke-21 setelah Gabi pada September 2011 melawan Sporting Gijon di Vicente Calderon.

Kedua, di abad ke-21, Felix adalah pemain Portugal ketiga yang memberikan tiga assist dalam satu pertandingan Liga Spanyol setelah Cristiano Ronaldo (Almeria pada 2011) dan Luis Figo (Las Palmas pada 2002), dengan keduanya bermain untuk Real Madrid.