Diikuti 121 Pebalap Nasional, Gubernur Kalteng Cup Road Race 2022 Berjalan Sukses

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 17:30 WIB
Para pemenang event Gubernur Kalten Cup Road Race 2022 (Istimewa)

"Sirkuit kami steril kan tidak boleh dipakai."

"Kami harus bisa membayar kepercayaan itu siapa tahu saja dengan adanya kejuaraan dunia ini membuat Kalteng bisa lebih terkenal."

"Rangkaian event ini juga sangat penting bagi kami karena bisa sekaligus memperkenalkan pariwisata dan kuliner di Kalteng," tutup Sugianto Sabran.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Tuan Rumah Jepang Kehilangan Amunisi Tunggal Putri

Sementara itu, salah satu pemenang Gubernur Kalteng Cup Road Race 2022, Rachmad Nika Wibisono, mengaku bersyukur bisa menjadi juara di kelas Men Elite.

Menurutnya, kemenangan ini berkat kerjasama tim yang kompak sehingga diberikan kemenangan.

Rachmad Nika Wibisono mengatakan bahwa ia dan teman-temannya yang tergabung ke dalam tim dr J Cycling Team, Malang, mendapatkan penghargaan juara pertama, peringkat kedua, dan peringkat keenam.

Timnya sukses menembus 115Km dalam waktu 2 jam 30 menit.

"Kami sudah mempersiapkan ini selama dua pekan dengan terus berlatih di Malang."

Baca Juga: Lagi, Timnas U-16 Indonesia Kantongi Bonus Rp1 Miliar dari Bank BRI