Sejarah Piala Dunia - Peluit Kontroversial Jadikan Clive Thomas Musuh Abadi Brasil

By Sri Mulyati - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 22:30 WIB
Wasit asal Wales, Clive Thomas, dalam keputusan kontroversialnya di laga Brasil versus Swedia pada Piala Dunia 1978. (TWITTER.COM/BBCSPORTWALES)

Wawancaranya dengan dua media Inggris saat itu berakhir dengan begitu kontroversial.

"Saya melihat bola tetapi sebelum ia masuk ke gawang karena saya sudah balik badan saat itu," kata Thomas seperti dilansir BolaSport.com dari The Guardian.

"Sepengetahuan saya, laga sudah berhasil dan orang-orang Brasil hanya bisa menyalahkan diri mereka sendiri," ucap Thomas.

Sang wasit pun menyalahkan para pemain Brasil yang membuang waktu untuk mengeksekusi sepak pojok.

Usai kejadian tersebut, Thomas pun langsung dipulangkan dan tidak pernah bertugas di Piala Dunia lagi.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kepala Harry Kane Keluarkan Tottenham Hotspur dari Kepungan Serigala

Karier kepemimpinannya sebagai wasit berlanjut hingga 1984 dan ia tidak mau mengakui jika keputusannya pada Piala Dunia 1978 salah.

"Zico sudah terlambat. Mungkin hanya terlambat sepersekian detik, tetapi tetap saja disebutnya terlambat," kata Thomas dengan percaya dirinya.