Kata Abdulla Yusuf Usai Cetak Dua Gol untuk Persija dan Bicara Faktor Kesulitan Adaptasi

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 21 Agustus 2022 | 17:00 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Abdulrahim Mohamed Helal (kanan), sedang menguasai bola ketika bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 31 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Helai, bermain apik dengan mencetak dua gol ke gawang RANS Nusantara FC.

Laga Persija Jakarta melawan RANS Nusantara FC merupakan pertandingan pekan kelima Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (20/8/2022). 

Abdulla Yusuf Helai sebelumnya mendapatkan kritikan tajam setelah dinilai kurang berkontribusi untuk Persija Jakarta.

Dari tiga pertandingan terakhir, Abdulla Yusuf Helai tidak mencetak assist ataupun gol. 

Pada laga semalam, pemain timnas Bahrain itu membalas kritikannya.

Ia mengaku senang bisa mencetak gol untuk Persija Jakarta

"Pertandingan yang baik dan kami bisa meraih tiga poin."

"Kami sebenarnya bisa mencetak lebih dari tiga gol," kata Abdulla Yusuf Helai. 

Baca Juga: PSSI Akhinya Jatuhkan Hukuman untuk Wasit yang Bermasalah

Abdulla Yusuf Helai sudah melupakan kemenangan Persija Jakarta atas RANS Nusantara FC.

Kini pemain bernomor punggung 9 itu sudah fokus untuk menghadapi laga selanjutnya. 

Persija Jakarta dijadwalkan akan melawan Persita Tangerang pada pekan keenam Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (24/8/2022).

Abdulla Yusuf Helai bertekad untuk bisa kembali membawa Macan Kemayoran meraih kemenangan. 

Baca Juga: MotoGP Austria 2022 - Pembalap Ducati Terlalu Cepat untuk Bagnaia tapi Tak Perlu Dipaksa Kerja Sama

"Masih banyak laga-laga ke depan yang harus kami persiapkan," kata Abdulla Yusuf Helai. 

Abdulla Yusuf Helai juga bercerita terkait keputusannya yang mengambil tendangan penalti pada saat laga semalam.

Ia sempat berdiskusi dengan beberapa pemain lain sebelum mengambil tendangan penalti. 

Tendangan penalti Abdulla Yusuf Helai sempat terbaca, namun akhirnya bola kembali kepadanya dan ia langsung sukses mengeksekusi dengan baik. 

Baca Juga: Indonesia Siap Gelar Lomba Triathlon IRONMAN 70.3 Lombok 2022

"Jadi dalam urusan penalti semua pemain pasti ingin mengambilnya."

"Saya sempat mengambil bola dan teman-teman langsung memberikannya kepada saya," kata pemain berusia 29 tahun itu. 

Abdulla Yusuf juga bercerita terkait faktor adaptasi yang ia nilai sulit di Indonesia.

Sebab, selama kariernya Abdulla Yusuf lebih sering berkarier di Eropa. 

Baca Juga: Respons Indra Sjafri Usai Luis Milla Kembali ke Indonesia untuk Melatih Persib Bandung

Menurutnya ada perbedaan yang sangat jauh antara sepak bola Eropa dan Indonesia.

Meski begitu, kini ia susah cepat beradaptasi bersama Persija Jakarta

"Ini sangat sulit dari Eropa ke Indonesia karena perbedaan yang sangat jauh."

"Saya memerlukan waktu yang cukup lama untuk adaptasi tapi sekarang sudah berjalan lancar dengan baik," tutupnya.