Egy Maulana Vikri Tolak Klub Iran demi Tetap Berkarier di Eropa, Manajer Zlate Moravce: Uang Bukan yang Utama Untuknya

By Bagas Reza Murti - Senin, 22 Agustus 2022 | 08:35 WIB
Pemain timnas Indonesia Egy Maulana Vikri bergabung dengan klub asal Slovakia FC Vion Zlate Moravce. (INSTAGRAM/FCVIONZLATEMORAVCE)

"Saya mengontaknya, dia mengatakan bahwa dia sedang di rumahnya di Jakarta, saat itu dia beralatih sendiri setiap hari," kata Ondrejko.

"Dia tidak sedang terikat kontrak dengan klub lain."

"Saya senang dengan ketertarikannya (kepada kami) dan fakta bahwa dia ingin kembali ke Eropa, karena dia mendapat tawaran menggiurkan dari Iran, yang dia tolak," tambahnya.

Ondrejko mengatakan bila uang tak jadi faktor utama Egy tertarik bermain di FC Vion Zlate Moravce.

Baca Juga: Gantikan Tugas Jacksen F Tiago, Ini Strategi Caretaker Persis Solo

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FC ViOn Zlaté Moravce-Vráble (@fcvionzlatemoravce)

Egy juga tak kapok untuk bermain di Liga Slovaki mengingat klubnya musim lalu, FK Senica mengalami masalah finansial.

Gaji Egy sempat ditunggak oleh FK Senica musim lalu.

"Egy lebih tertarik bekerja di sini (Slovakia) lagi, jadi kami sepakat dengan cepat," kata Ondrejko.

"Di akhir pekan, kami menyelesaikan transfer Kyziridis dan mempercepat kedatangan Egy."

"Dia punya pengetahuan yang bagus soal Liga Slovakia. Ketika saya berbicara dengannya, dia sudah tahu siapa saya."