Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Amukan Gregoria Pulangkan Pemain No 2 Eropa

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 22 Agustus 2022 | 10:06 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengalahkan Kirsty Gilmour dari Skotlandia pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, 22 Agustus 2022. (RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO)

Momentum datang untuk Gregoria jelang interval gim kesatu.

Tertinggal dua angka, dia membalikan skor menjadi 11-10 usai pengembalian bola yang memanjang dari Gilmour keluar.

Selepas jeda, Gregoria berhasil menambah satu angka sebelum Gilmour mampu menyamakan skor dan bahkan berbalik unggul menjadi 15-14.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Chico Dibenamkan Penerus Lee Chong Wei

Gregoria harus kembali tertinggal tiga angka dari Gilmour dengan skor 14-17.

Namun Gregoria sempat menyamakan kedudukan lagi menjadi 17-17.

Akan tetapi, pukulan Gregoria yang kerap keluar justru menjadi angin segar bagi Gilmour yang berhasil mencatatkan game point dengan keunggulan 20-18.

Gregoria tak menyerah, dia berhasil memaksa set point usai smes lurusnya menyamakan skor 20-20.

Dropshot tajam dari Gregoria membuatnya berbalik memiliki keuntungan memenangkan pertandingan.

Meski begitu, adu set point masih berlanjut dua kali saat skor tetap sama kuat 22-22.