Kabar Baik dan Buruk Persib Bandung Jelang Hadapi Bali United, Ada Kaitannya dengan Luis Milla

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 22 Agustus 2022 | 12:30 WIB
Direktur Utama PT PBB, Glenn T. Sugita dan pelatih anyar Persib, Luis Milla.

BOLASPORT.COM - Persib Bandung mendapatkan kabar baik dan kabar buruk menjelang duel panas kontra Bali United pada lanjutan Liga 1 2022/2023.

Laga Persib vs Bali United akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (23/8/2022) pukul 15.30 WIB.

Persib Bandung yang bertekad melanjutkan tren positif mendapatkan angin segar dalam skuadnya.

Mereka mendapatkan empat amunisi tambahan yakni Henhen Herdiana, Teja Paku Alam, Beckham Putra Nugraha dan Victor Igbonefo.

Keempat pemain itu sebelumnya harus absen memperkuat Maung Bandung lantaran masalah kesehatan.

Baca Juga: Respons Para Pelatih Tim Liga 1 Usai 18 Wasit Dapat Hukuman dari Komisi Wasit PSSI

Henhen diterpa sakit tifus, sementara Igbonefo, Beckham, dan Teja masih dalam masa pemulihan cedera.

Kini, mereka sudah terlihat saat sesi latihan resmi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (22/8/2022) pukul 08.30 WIB.

Meskipun belum 100 persen, Henhen dkk sudah menunjukan perkembangan positif.

"Alhamdulillah, Henhen kini sudah pulih dan akan bergabung setelah tim kembali dari Sleman," kata Dokter tim Persib dr. Raffi Gani.

"Dalam pemantauan kami, keluhan-keluhan seperti demam tinggi dan gangguan pencernaan sudah tidak ada dalam beberapa hari terakhir," tambah Raffi.

Bahkan, Raffi menyebut bahwa kini Henhen dalam kondisi yang sangat baik dan siap untuk kembali beraktivitas secara normal.

Meski demikian, tim dokter Pangeran Biru akan terus melakukan pemantauan secara rinci terhadap bek bernomor punggung 12 itu.

"Seperti diketahui, demam tifoid atau tifus ini harus menjalani istirahat yang cukup lama. Kami terus melakukan komunikasi dan alhamdulillah pemulihan berjalan lancar," pungkasnya.

Adapun kabar buruknya, Persib dipastikan belum bisa ditukangi pelatih anyar mereka, Luis Milla saat melawan Bali United.

Padahal, mantan pelatih timnas Indonesia itu sudah mendarat di Indonesia.

Baca Juga: Buriram United Enggan Lagi Kirim Pemain ke Timnas U-19 Thailand karena Merokok dan Doyan Party Sepulang dari Indonesia

Hal itu disampaikan melalui unggahan di Instagram resmi Persib, Minggu (21/8).

"Sebuah penanda Luis Milla sudah tiba di Indonesia," tulis caption Persib.

Dalam laga nanti, Persib masih akan diarsiteki Budiman. Luis Milla masih harus jadi penonton.

Administrasi yang belum selesai jadi alasan Luis Milla belum bisa mendampingi tim pada saat menantang kampiun Liga 1 musim lalu.

Belum diketahui kapan Luis Milla bisa memimpin Marc Klok dkk.

Namun yang pasti, Persib sedang mengusahakan agar arsitek asal Spanyol itu dapat secepatnya bertugas.