Hadapi Madura United, Persikabo 1973 Diminta Lupakan 2 Kekalahan Beruntun

By Abdul Rohman - Jumat, 26 Agustus 2022 | 20:00 WIB
Sejumlah pemain Persikabo 1973 nampak merayakan gol dalam laga pekan keempat Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 14 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persikabo 1973 akan menantang Madura United dalam pekan ketujuh Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Sabtu (27/8/2022).

Menghadapi Madura United, Persikabo 1973 tengah diterpa tren negatif.

Dalam dua pertandingan terakhir Liga 1 2022/2023, Persikabo 1973 mencatatkan kekalahan secara beruntun.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Penyebab Jonatan Christie Tersusul Saat Nyaris Menang

Dibekuk Persita Tangerang (5-3) dan Bhayangkara FC (0-1).

Untuk itu, pelatih Djadjang Nurdjaman berharap anak asuhnya agar dapat melupakan hasil yang disebut di atas tersebut.

"Mudah-mudahan besok tidak ada kendala, tentang mental, kami baru kalah dua kali beruntun," ucap Djadjang Nurdjaman, Jumat (26/8/2022).

Baca Juga: Kirim Surat Protes, Persik Kediri Tak Terima Dikerjai Wasit

"Secara psikologis pasti ada pengaruh, tapi Insya Allah dengan peran pelatih, psikolog yang ada di tim kami Insya Allah bisa memperbaiki mental pemain."