Hasil Final Kejuaraan Dunia 2022 - Ajari Lawan Cara Bermain, Viktor Axelsen Jadi Juara

By Wawan Saputra - Minggu, 28 Agustus 2022 | 16:44 WIB
Selebrasi tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen usai melaju ke final Kejuaraan Dunia 2022, Sabtu (27/8/2022) (Raphael Sachetat/BADMINTON PHOTO)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis nomor satu dunia, Viktor Axelsen berhasil meraih gelar juara di Kejuaraan Dunia 2022 setelah mengalahkan wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Tampil di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Minggu (28/8/2022), Axelsen menunjukkan permainan yang membuat Vitidsarn harus pontang-panting menyelamatkan bola.

Bermain dominan sejak awal gim pertama, Axelsen sukses mengalahkan Vitidsarn dengan skor akhir 21-5, 21-16.

Hasil ini membuat Axelsen menegaskan bahwa dirinya adalah rajanya sektor tunggal putra, sekaligus berhasil membawa pulang medali emas Kejuaraan Dunia 2022 untuk kedua kalinya.

Jalannya Pertandingan

Axelsen mengawali gim pertama dengan cukup mulus setelah meraih empat angka secara beruntun yang membuat dirinya unggul 4-0 atas Vitidsarn.

Vitidsarn harus meladeni permainan mematikan dari Axelsen sejak awal gim pertama, pasalnya Axelsen sudah dominan sejak awal.

Pukulan silang dan juga smash keras yang kerap dilancarkan oleh Axelsen membuat Vitidsarn harus jatuh bangun menyelamatkan bola.

Vitidsarn hanya mampu melancarkan serangan beberapa kali saja, itupun masih berhasil dikembalikan oleh Axelsen yang memiliki jangkauan luar biasa.

Axelsen terus mencoba untuk menyerang dan mengarahkan pukulannya ke area yang sangat sulit dijangkau oleh Vitidsarn.