Jadwal dan Hasil Undian Wakil Indonesia pada Japan Open 2022 - Mampukah Marcus/Kevin Bangkit?

By Delia Mustikasari - Senin, 29 Agustus 2022 | 00:17 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri), dan lawan mereka, Li Jun Hui/Liu Yu Chen, (China), berpose setelah final Japan Open 2018. ( BADMINTON INDONESIA )

BOLASPORT.COM - Dua hari setelah final Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, ada 13 wakil Indonesia yang akan mengikuti Japan Open 2022.

Japan Open 2022 akan berlangsung 30 Agustus-4 September di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang. Turnamen BWF World Tour Super 750 itu terakhir kali diselenggarakan pada 2019 dengan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo keluar sebagai juara.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo naik podium kampiun setelah menundukkan rekan senegara sekaligus senior mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang baru menjadi runner-up Kejuaraan Dunia 2022, dengan skor 21-18, 23-21.

Pasangan berjulukan Minios ini bahkan pernah mencetak hattrick dengan menjuarai Japan Open secara tiga kali beruntun pada 2017-2019. Namun, pada 2020 dan 2021, Japan Open tidak diadakan karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Hasil F1 GP Belgia 2022 - Finis Pertama, Max Verstappen Cetak Kemenangan Ke-9

Marcus/Kevin yang belum kembali pada performa terbaik setelah rehat karena Marcus menjalani operasi kaki akan melawan Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) yang merupakan juara Taipei Open 2022 pada babak pertama.

Tiga pasangan ganda putra akan menghadapi ujian sulit pada babak pertama. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bakal menghadapi lawan yang sudah mengalahkan mereka dua kali, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan).

Leo Rolly Carnandao/Daniel Marthin sudah harus bertemu ganda putra juara dunia asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, pada babak pertama.

Mohammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana selanjutnya akan melawan salah satu andalan Malaysia di ganda putra, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani.

Fikri/Bagas masih berusaha menemukan kembali performa kuat mereka saat menjuarai All England Open 2022.

Pada nomor ganda putri, ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menghadapi tantangan dari wakil Kanada, Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada).

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi lalu bertemu wakil Belanda, Debora Jille/Cheryl Seinen.

Dari nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan runner-up Kejuaraan Dunia 2022, Kunlavut Vitidsarn (Thailand Open 2022)

Jika lolos, Anthony berpeluang melawan unggulan kesatu, Viktor Axelsen, pada babak perempat final seperti pada Kejuaraan Dunia 2022.

Axelsen membuat Anthony tersingkir dalam tiga turnamen beruntun yaitu Indonesia Masters 2022, Indonesia Open 2022, dan Malaysia Open 2022, termasuk Kejuaraan Dunia 2022 pekan lalu.

Lawan berat juga dihadapi pemenang Malaysia Masters 2022, Chico, yang harus bertemu unggulan tuan rumah, Kento Momota, pada babak pertama.

Chico diharapkan bisa mengulangi kejutan yang dibuatnya saat menjungkalkan juara dunia dua kali itu pada babak pertama Kejuaraan Asia 2022.

Pada nomor tunggal putri, Indonesia hanya akan diperkuat Gregoria Mariska Tunjung.

Gregoria akan berupaya melanjutkan tren bagus setelah mencapai semifinal Malaysia Masters saat berhadapan dengan wakil Jerman, Yvonne Li.

Pada sektor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari ditunggu wakil Jerman, Jones Ralfy Jansen/Linda Efler.

Sementara itu, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berjumpa wakil Malaysia, Soon Huat/Lai Shevon Jamie.

Berikut hasil undian wakil Indonesia pada babak pertama Japan Open 2022.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Kemenangan Chia/Soh Jadi Kado Manis untuk Hari Kemerdekaan Malaysia

Babak Pertama

Tunggal Putra

- Anthony Sinisuka Ginting (6) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)
- Jonatan Christie (7) vs Mark Caljouw (Belanda)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kento Momota (Jepang/2)

Tunggal Putri

- Gregoria Mariska Tunjung vs Yvonne Li (Jerman)

Ganda Putra

- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (Malaysia)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5) vs Akira Koga/Taichi Sato (Jepang)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang/2)

Ganda Putri

- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (8) vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada)
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda)

Ganda Campuran

- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jamie (Malaysia)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman)

Babak pertama Japan Open 2022 dijadwalkan pada Selasa (30/8/2022), mulai pukul 08.00 WIB. Stasiun televisi iNews rencananya akan menyiarkan secara langsung pertandingam mulai babak perempat final.

Selain iNews, SpoTV juga akan menyiarkan Japan Open bagi yang berlangganan televisi berbayar dan melalui livescore BWF.

Berikut  jadwal lengkap pertandingan Japan Open 2022.

1. Babak 32 besar hari pertama, Selasa (30/8/2022)

2. Babak 32 besar hari kedua, Rabu (31/8/2022)

3. Babak 16 besar, Kamis (1/9/2022)

4. Babak perempat final, Jumat (2/9/2022) (LIVE di iNews TV)

5. Babak semifinal, Sabtu (3/9/2022) (LIVE di iNews TV)

6. Babak final, Minggu (4/9/2022) (LIVE di iNews TV).