Jules Kounde Keluhkan Posisi Mainnya Usai Debut dengan Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 29 Agustus 2022 | 12:45 WIB
Jules Kounde bermain sebagai bek kanan lalu bek tengah dalam laga antara Barcelona dan Real Valldolid pada pekan ketiga Liga Spanyol 2022-2023. (TWITTER.COM/RAZIOBARCA)

BOLASPORT.COM - Bek anyar Barcelona, Jules Kounde, sedikit mengeluhkan posisi mainnya usai menjalani debut dengan El Barca.

Jules Kounde akhirnya menjalani debut resmi bersama Barcelona di Liga Spanyol 2022-2023.

Kounde sebelumnya tidak bisa ambil bagian saat Barcelona berhadapan dengan Rayo Vallecano dan Real Sociedad karena belum didaftarkan ke LaLiga.

Barcelona tidak bisa meregistrasi bek timnas Prancis itu karena tagihan gaji mereka belum sesuai dengan ketentuan dari pihak LaLiga.

Namun, pada Minggu (28/8/2022) dini hari WIB, Barcelona akhirnya mendaftarkan Kounde setelah mengurangi salary cap mereka dengan cara meminjamkan Semuel Umtiti ke Lecce.

Kini, Kounde telah menjalani debut resmi saat menghadapi Real Valladolid dalam laga pekan ketiga di Camp Nou, Senin (29/8/2022) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, Kounde, yang mempunyai posisi asli sebagai bek tengah, dipercaya turun selama 90 menit sebagai wing-back kanan dalam formasi 4-3-3.

Baca Juga: Momen Langka Terjadi saat PSG Nyaris Kalah dari AS Monaco, Kylian Mbappe Biarkan Neymar Ambil Penalti

Meski mengaku nyaman dengan posisi tersebut, Kounde menegaskan bahwa dirinya lebih suka menjadi bek tengah.