Jadi Juara Dunia, Murid Rexy Mainaky Kebanjiran Hadiah Ratusan Juta

By Muhamad Husein - Senin, 29 Agustus 2022 | 23:30 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik usai menjalani pertandingan semifinal Kejuaraan Dunia 2022, Sabtu (27/8/2022) (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON FOTO)

"Sponsor kami, Yonex, akan memberikan hadiah tambahan RM50.000 lagi untuk setiap pemain," kata Norza.

Norza melanjutkan dari total uang yang diberikan pastinya tidak akan berhenti dari kedua pihak saja.

Dia menyebut akan ada intensif dari Dewan Olahraga Nasional (NSC) yang akan memberikan tambahan hadiah sebesar RM 20.000

Sehingga total uang tunai yang akan dibawa pulang oleh Chia/Soh menjadi senilai RM 220.000 atau sekitar 700 juta rupiah.

"Saya merasa nilai tersebut itu tidak cukup untuk pencapaian luar biasa ini," ujar Norza.

"Saya akan membicarakan masalah ini dengan NSC dan Kementerian Pemuda dan Olahraga."

"Pasangan ini pantas mendapatkan (hadiah) lebih banyak,” tambah Norza.

Baca Juga: Tim Indonesia Gagal Juara di Kejuaraan Dunia 2022, Ini Evaluasi PBSI