5 Pencetak Hat-trick Terbanyak sejak 2020, Lewandowski Teratas, Haaland Sejajar Mbappe, Messi Tak Masuk

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 30 Agustus 2022 | 09:35 WIB
Ekspresi megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi. (TWITTER.COM/SOFASCOREINT)

Berstatus sebagai salah satu striker terbaik dunia saat ini, Lewandowski memang terkenal ganas dalam menyelesaikan setiap peluang.

Penyerang yang memutuskan untuk berganti kostum dari Bayern Muenchen ke Barcelona pada musim panas 2022 itu telah membukukan 9 hat-trick dari 131 penampilan di lintas kompetisi.

Baca Juga: Resmi Gabung Klub Milik Orang Indonesia, Thierry Henry Sibak Rencana Besarnya untuk Klub

2. Erling Haaland

Erling Haaland baru saja membukukan hat-trick perdana untuk Manchester City.

Torehan itu tercipta dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2022-2023 melawan Crystal Palace di Etihad Stadium, Sabtu (27/8/2022).

Haaland menciptakan hat-trick tersebut pada menit ke-62, 70, dan 81.

NIGEL RODDIS/AFP
Striker Manchester City, Erling Haaland, merayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (27/8/2022).

Torehan itu menjadi hat-trick ke-7 Haaland sejak 2020.

Penyerang timnas Norwegia butuh 117 laga untuk mencetak tujuh hat-trick tersebut.