Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Makin Gacor Bersama Persita, Striker Terbuang Persib Bandung Tak Ingin Cepat Puas

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 30 Agustus 2022 | 21:30 WIB
(Dari kiri ke kanan) Muchamad Wildan Ramdhani Nugraha, Norberto Ezequiel Vidal, dan Arif Setiawan sedang merayakan gol Persita Tangerang dalam laga pekan ketiga Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 7 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Musim lalu saja, Wildan belum pernah masuk dalam daftar skuad Maung Bandung.

"Alhamdulillah tentu saya bahagia, tapi saya tidak mau terlarut dengan euforia itu," ujarnya.

"Yang terpenting saya selalu fokus, apapun yang pelatih dan tim berikan kesempatan bermain kepada saya. Saya akan berikan seratus persen," imbuh Wildan.

Baca Juga: Daftar Juara Piala AFF - Thailand Mendominasi, Indonesia Nihil

Lebih lanjut, pemain berusia 23 tahun ini mengaku bersyukur dengan hasil kemenangan atas Bhayangkara FC.

Menurut Wildan, tambahan tiga poin dari kandan The Guardian bisa menjadi bekal berharga Persita menatap laga selanjutya.

"Alhamdulillah kita bisa raih poin maksimal di laga away ini melawan Bhayangkara," jelasnya.

"Ya patut kita syukuri terlepas dari jedanya pertandingan tadi karena intensitas hujan dan lapangan yang tidak memungkinkan."

"Hasil ini menjadi modal yang berarti untuk tim, khususnya karena tim sudah bekerja luar biasa semoga ini bisa menjadi modal yang baik untuk pertandingan selanjutnya," papar Wildan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P