PIALA DUNIA - Bangkitkan Paulo Dybala, Jose Mourinho Minta Ditraktir Pelatih Argentina

By Sri Mulyati - Rabu, 31 Agustus 2022 | 08:50 WIB
Paulo Dyabala. (TWITTER.COM/OPTAPAOLO)

"Situasi sekarang menjadi pertanda penampilannya yang menjanjikan di Piala Dunia 2022," kata Mourinho menambahkan.

Mourinho pun merasa jika dia turut berperan dalam meningkatkan performa Dybala.

Untuk itu, dia merasa pantas mendapatkan hadiah spesial dari pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni.

"Mungkin Lionel Scaloni harus mengirimkan beberapa botol anggur untuk saya," ucap Mourinho.

"Dybala akan menjadi pemain yang fantastis di bawah asuhannya," kata pelatih asal Portugal tersebut.

Timnas Argentina tengah berada dalam momentum yang bagus untuk tampil mengesankan pada Piala Dunia 2022.

Euforia kemenangan pada Copa America 2021 masih terasa hingga saat ini.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Presiden FIFA Bandingkan Piala Dunia Qatar dengan Disneyland

Tidak hanya itu, Tim Tango juga berusaha tampil habis-habisan untuk kapten mereka, Lionel Messi.

Piala Dunia 2022 dianggap akan menjadi keikutsertaan terakhir Messi yang sudah berusia 35 tahun.