MotoGP San Marino 2022 - Espargaro Mulai Coba Perangkat Baru di Motornya

By Wawan Saputra - Sabtu, 3 September 2022 | 17:30 WIB
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro pada sesi latihan bebas MotoGP San Marino 2022, Jumat (2/9/2022) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, mulai mencoba beberapa perangkat baru di motor tunggangannya untuk meningkatkan performa dan menjaga asa raih gelar Juara Dunia.

Aleix Espargaro mendapatkan hasil yang kurang memuaskan ketika menjalani balapan di MotoGP Austria 2022.

Menjalani balapan dengan kondisi yang tidak 100 persen fit, Aleix Espargaro hanya mampu menyelesaikan balapan di posisi keenam.

Hasil tersebut membuat selisih angka antara dirinya dengan pemuncak klasemen sementara Fabio Quartararo semakin bertambah.

Saat ini Quartararo masih kokoh di puncak klasemen dengan raihan 200 poin, sementara itu Espargaro yang berada di peringkat dua baru mengumpulkan 168 poin, atau terpaut 32 poin.

Pada sesi latihan bebas hari Jumat (2/9/2022) Espargaro tampil cukup apik.

Terutama pada sesi FP1 dimana Espargaro mampu menjadi pembalap tercepat keempat, Espargaro terpaut 0,385 detik dari pembalap tercepat Quartararo.

Hasil kurang memuaskan justru didapat Espargaro pada sesi FP2, pasalnya Espargaro harus keluar dari lima besar.

Hal tersebut terjadi setelah setelah gerombolan pembalap Ducati mendominasi. Espargaro hanya mampu menyelesaikan sesi FP2 di peringkat ketujuh terpaut 0,412 dari pembalap tercepat Enea Bastianini.

Baca Juga: Daripada 'Zonk' Lagi, Honda Tak Mau Tes Motor Baru Tanpa Marc Marquez