Final Japan Open 2022 - Teror Ganda Putra Baru China, Sabet Gelar Perdana Setelah Taklukkan Para Jawara

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 4 September 2022 | 16:13 WIB
Pasangan ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang, saat menjadi runner-up Indonesia Masters 2022. Liang/Wang akhirnya merebut gelar pertama mereka pada Japan Open 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, peringkat tiga, dikalahkan Liang/Wang pada babak kedua dengan skor 21-18 21-16.

Adapun Fajar Alfian Muhammad Rian Ardianto, peringkat enam, yang tahun ini bolak-balik ke final mereka singkirkan pada perempat final dengan skor 21-19, 19-21, 21-16.

Memang, kemenangan Liang/Wang tidak terjadi pada pertemuan pertama.

Dengan Ahsan/Hendra, Liang/Wang kalah duluan dengan skor 19-21, 14-21 pada semifinal Malaysia Masters 2022.

Liang/Wang membalasnya pada pertemuan kedua melawan The Daddies dengan kemenangan 21-18, 21-16.

Adapun dengan Fajar/Rian, Liang/Wang tumbang pada percobaan mereka di final Indonesia Masters 2022.

Pada semifinal Liang/Wang juga menjinakkan pasangan kuat dari Korea Selatan, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, dengan skor identik 21-16, 21-16.

Puncaknya adalah keberhasilan Liang/Wang melibas pasangan ganda putra peringkat delapan dunia asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Titel juara Japan Open 2022 menambah motivasi Liang/Wang untuk segera menembus peringkat atas.

Baca Juga: Japan Open 2022 - Mode Tuhan Chou Tien Chen Bakal Obrak-abrik Asa Pawang Tunggal Putra Indonesia