Hanya Lawan Timnas Indonesia, Curacao Resmi Tak Panggil Eks Pemain Manchester United

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 8 September 2022 | 17:45 WIB
Timnas Curacao memutuskan untuk tidak memanggil mantan pemain Manchester United ketika melawan timnas Indonesia. (TWITTER.COM/FANSOURCENEWS)

Ya, Tahith Chong adalah nama yang sudah tidak asing terdengar di telinga masyarakat Indonesia, khususnya penggemar Manchester United.

Tahith Chong tercatat telah membukukan 16 pertandingan bersama Manchester United di semua kompetisi.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, winger yang masih berusia 22 tahun itu lahir di Ibu kota Curacao, Willemstad.

Kedua orang tuanya berasal dari Curacao, namun Tahith Chong memilih untuk berpaspor Belanda.

Tahith Chong sudah pernah membela timnas Belanda di berbagai kelompok umur dari U-15, U-16, U-17, U-19, U-20, hingga U-21.

Namun, hingga detik ini, Tahith Chong belum juga berseragam timnas senior Belanda.

Menariknya, menurut data dari Transfermarkt, nama Tahith Chong sempat masuk ke dalam skuad timnas senior Curacao pada 2021.

Baca Juga: Lewandowski Cosplay Jadi Lionel Messi Lewat Hattrick ke Gawang Plzen

Namun, pada 2022, nama Tahith Chong sudah tidak ada lagi di daftar nama pemain timnas Curacao.

Timnas Curacao pun juga tidak memanggil Tahith Chong untuk laga melawan timnas Indonesia akhir September mendatang.

Tahith Chong sendiri kini sudah tidak menjadi bagian dari skuad Manchester United.

Manchester United baru saja menjual Chong ke klub kasta kedua Liga Inggris, Birmingham City, pada bursa transfer musim panas 2022.

Bersama Birmingham City, Chong menandatangani kontra berdurasi 4 tahun hingga 2026.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh FEDERASHON FUTBÒL KÒRSOU (@curacao_football)