Persebaya Tampil Melempem dan Tak Berkutik Lawan PSM, Aji Santoso Beberkan Penyebab Kekalahan

By Wila Wildayanti - Minggu, 11 September 2022 | 06:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan melawan PSM Makassar, Jumat (9/9/2022). (PSM MAKASSAR)

Menurutnya tim berjuluk Juku Eja itu sejak awal tampil luar biasa, sehingga membuat para pemain Persebaya kesulitan.

Pelatih asal Malang itu pun mengaku bahwa kemenangan PSM itu terjadi karena memang kesalahan Persebaya sendiri.

Baca Juga: Antisipasi Permainan Menyerang Persebaya, PSM Makassar Siap Pertahankan Catatan Sempurnanya

Ia membeberkan bahwa ketiga gol yang dicetak PSM itu tercipta bukan dari permainan terbuka.

Tetapi kesalahan yang dibuat para pemain Bajul Ijo sendiri, sehingga mereka dipaksa harus mengakui keunggulan lawan.

“Selamat buat PSM karena pertandingan malam ini mereka mendapatkan poin tiga,” ujar Aji Santoso kepada awak media seusai pertandingan, Sabtu (10/9/2022).

“Cuma yang saya sayangkan dari ketiga gol bisa dikatakan dilakukan dari kesalahan pemain kami sendiri. Pertama clearance yang tidak akurat dan yang kedua karena kesalahan panjaga gawang yang tidak lengket pegang bola dan yang ketiga saya tidak bisa ngomong karena memang handsball ya,” ucapnya.

Meski Aji pun tak bisa memungkiri bahwa hilangnya Leo Lelis pada menit ke-28 itu memang sangat berpengaruh besar pada lini belakang tim.

Leo Lelis memang terpaksa harus ditarik keluar karena mengalami cedera yang membuatnya tak bisa lagi bermain.

Dengan keluarnya Leo Lelis pada awal-awal pertandingan tentu saja sangat berpengaruh dan itu cukup terlihat para pemain keteteran menurut Aji.