Robert Whittaker Senang Hati Ajak Khamzat Chimaev Bersekutu

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 14 September 2022 | 16:30 WIB
Pertandingan Israel Adesanya vs Robert Whittaker pad UFC 271, Minggu (13/2/2022). (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

BOLASPORT.COM - Petarung kelas menengah UFC, Robert Whittaker, menanggapi ucapan Khamzat Chimaev soal wacana pertarungan dengannya.

Robert Whittaker disebut menjadi orang yang pas jika Khamzat Chimaev ingin mendapatkan sabuk juara kelas menengah secara instan.

Whittaker kini masih kokoh menduduki penantang gelar peringkat satu setelah mengalahkan Martin Vettori dalam pertarungan terakhirnya pada UFC Paris lalu.

Namun Chimaev tampaknya tak senang dengan wacana duel tersebut.

Alasannya Whittaker bukan tipikal petarung yang disenangi Chimaev sebagi lawan.

Baca Juga: Kerusuhan di UFC 279, Khabib Sayangkan Chimaev Tak Miliki Rekan Sesama Muslim

"Saya menyukai pria itu (Whittaker), saya tidak ingin melawan orang baik," kata Chimaev.

"Saya membutuhkan beberapa orang jahat, jadi saya ingin melawan beberapa orang jahat," ujarnya.

Whittaker kemudian membalas ucapan Chimaev dengan senang hati mengajaknya bersekutu dan berlatih bersama untuk mengalahkan orang-orang jahat di kelas menengah.