FIFA Matchday yang Sibuk untuk Persija Jakarta, Satu Pemain Dipanggil Timnas Bahrain

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 14 September 2022 | 20:00 WIB
Abdulla Yusuf dan Ginanjar Wahyu melakukan selebrasi bersama sejumlah pemain Persija Jakarta seusai ia mencetak gol dalam laga pekan kelima Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 24 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Helai mendapatkan panggilan timnas Bahrain.

Kabar ini disampakan Persija Jakarta melalui laman instagram mereka (@persija) pada Rabu (14/9/2022).

Yusuf akan bergabung dengan timnas Bahrain pada jeda internasional yakni 19 hingga 27 September 2022.

"Satu lagi pemain asing Persija Jakarta yang mendapat panggilan dari timnas negara asalnya."

"Dia adalah Abdulla Yusuf Helal yang mendapat panggilan untuk memperkuat Tim Nasional Bahrain pada 19-27 September 2022," tulis Persija.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Pesta Gol di Stadion GBT, Timnas U-20 Vietnam Tumbangkan Hongkong

Pemain berusia 29 tahun ini sudah langganan dipanggil oleh timnas Bahrain.

Total dia sudah mencatatkan 59 caps dan mengoleksi lima gol.

Sementara di Persija Jakarta, nama Yusuf menjadi andalah pelatih Thomas Doll.

Dari tujuh pertandingan, pemain kelahiran Riffa ini sudah menyumbangkan tiga gol.

Baca Juga: Ada Masalah Apa Persija Jakarta dengan Ismed Sofyan?

Kembali mendapatkan panggilan timnas Bahrain, Abdulla Yusuf mengakku bangga.

Dia optimis bisa memberikan kontribusi kepada tim memberikan hail terbaik.

"Saya senang bisa dipanggil kembali ke tim nasional."

"Ini membuat saya selalu termotivasi untuk bermain di level teratas sepak bola."

"Saya selalu tertantang untuk bermain melawan pemain-pemain hebat di luar sana," kata Abdulla Yusuf.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai Gol Berkelas, Persita Bekuk PSIS Semarang

Pemanggilan Abdulla Yusuf ke timnas Bahrain membuat Persija Jakarta hingga saat ini akan mengirimkan dua pemain asingnya ke timnas.

Sebelumnya ada Onrej Kudela yang dipanggil ke timnas Republik Ceko.

Bek tim Macan Kemayoran tersebut diproyeksikan untuk tampil pada UEFA Nations League melawan Portugal (24/9) dan Swiss (27/9).