Saat Dua Pemain Persib di Timnas U-20 Indonesia Temukan Potensi Terbaik Usai Berubah Posisi

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 15 September 2022 | 09:15 WIB
Bek timnas U-19 Indonesia, Kakang Rudianto (kiri), sedang berusaha menendang bola dan dibayangi pilar timnas U-19 Myanmar bernama Lin Lin Tun (kanan) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 10 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Selama Shin Tae-yong melatih timnas U-19 Indonesia, dua pemain Persib Bandung dapatkan potensi maksimal usai mengalami perubahan posisi.

Shin Tae-yong sudah mengasuh timnas U-19 Indonesia dalam dua turnamen berbeda pada tahun ini.

Pertama pada Piala AFF U-19 2022 dan terkini ada di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Pada dua turnamen tersebut, dua pemain Persib Bandung, Kakang Rudianto dan Robi Darwis alami perubahan posisi.

Hal ini merupakan upaya Shin Tae-yong dalam membentuk potensi maksimal setiap pemain.

Selain, kedua pemain tersebut, Dimas Juliono Pamungkas juga terlihat bermain lebih banyak layaknya bek tengah saat melawan Timor Leste pada laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada Rabu (14/9/2022) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Pada Piala AFF U-19 2022 lalu, Shin Tae-yong sudah melakukannya saat menurunkan Kakang Rudianto sebagai wing back kanan.

Sampai tulisan ini dirilis, Kakang Rudianto jadi penghuni tetap posisi wing back kanan dalam formasi 3-4-3 andalan Shin Tae-yong.

Padahal posisi asli seorang Kakang Rudianto merupakan bek tengah di klubnya saat ini, Persib Bandung.