PIALA DUNIA - Bila Pogba Tak Pulih Tepat Waktu, Deschamps Tak Ragu Coret dari Timnas Prancis

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 17 September 2022 | 01:00 WIB
Aksi Paul Pogba (kiri) saat mencoba melewati Toni Kroos dalam matchday 1 Grup F EURO 2020 yang mempertemukan timnas Prancis dengan timnas Jerman. (TWITTER.COM/EURO2020)

Pogba sebenarnya telah menjalani operasi untuk cedera tersebut.

Akan tetapi, pemulihannya diperkirakan butuh waktu cukup lama.

Keadaan itu yang membuat Didier Deschamps ragu untuk membawa Pogba ke Qatar.

Deschamps mengaku tak akan ragu untuk tidak mengikutsertakan Pogba jika tak bisa pulih tepat waktu.

Baca Juga: Timnas Belanda Panggil 25 Pemain: Ada Frenkie de Jong dan Wakil Man United, Pemain Keturunan Indonesia Gagal Torehkan Sejarah

"Dia tidak akan datang hanya karena dia adalah kerangka," kata Deschamps seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Jika dia belum pernah bermain sebelumnya dan tidak dalam performa terbaik, itu percuma."

"Dia sendiri tidak menginginkannya," ucap Deschamps melanjutkan.

Prancis sendiri sebenarnya mempunyai stok melimpah di lini tengah.

Banyak pemain yang bisa menggantikan Pogba andai sang pemain benar-benar dicoret dari skuad Prancis.