Hasil dan Klasemen Liga Italia - Napoli ke Puncak, Duo Milan Tersedak, Juventus Bikin Suporter Makin Mencak-mencak

By Lariza Oky Adisty - Senin, 19 September 2022 | 05:00 WIB
Penyerang Napoli, Giovanni Simeone, merayakan golnya ke gawang AC Milan pada laga Liga Italia musim 2022-2023 di San Siro, Senin (19/9/2022) (TWITTER.COM/THEGOALPOST)

Gol tunggal Giorgio Scalvini pada menit ke-35 sudah cukup untuk tim berjulukan La Dea itu mengunci kemenangan. 

Kekalahan AS Roma dari Atalanta juga diperburuk oleh kartu merah untuk pelatih mereka, Jose Mourinho, akibat protes berlebihan kepada wasit. 

Bukan cuma AS Roma dan AC Milan yang mengalami pekan yang buruk di Liga Italia

Inter Milan juga dipaksa menelan pil pahit setelah ditekuk Udinese 3-1 di Stadion Friuli, Udine. 

Skuad Simone Inzaghi unggul lebih dulu via gol Nicolo Barella pada menit ke-5. 

Apes bagi I Nerazzurri, Milan Skriniar 'membantu' tuan rumah menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri yang ia lakukan pada menit ke-22. 

Bencana terjadi untuk Inter Milan pada menit-menit akhir laga. Berturut-turut Inter Milan kebobolan lewat gol Jaka Bijol (84’) dan Tolgay Arslan pada masa injury time. 

Dari kota Monza, seruan untuk Massimiliano Allegri meninggalkan Juventus seperti semakin riuh terdengar

Juventus kembali meneruskan rentetan lima pertandingan beruntun tanpa kemenangan di lintas kompetisi setelah kalah dari AC Monza yang berstatus tim promosi

I Bianconeri dipaksa pulang dengan kekalahan 0-1 karena gol Christian Gytkjaer pada menit ke-74.