5 Fakta Start Horor MotoGP Aragon - Motor Marquez Belok Sendiri, Quartararo Apes Bolak-balik

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 19 September 2022 | 09:52 WIB
Momen ketika Marc Marquez (Repsol Honda/93) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda/30) bertabrakan pada balapan MotoGP Aragon di Motorland Aragon, Spanyol, 18 September 2022. (TWITTER.COM/PADDOCK_GP)

Baca Juga: MotoGP Aragon 2022 - Comeback Marc Marquez Bawa Petaka, Fabio Quartararo Terancam Gagal Juara Dunia

Sekadar informasi, ride-height device adalah peranti yang menurunkan bagian belakang motor dengan menekan suspensi untuk meningkatkan akselerasi.

"Saya merasakan hal yang aneh di Tikungan 5. Saya bilang ada apa? Tetapi di Tikungan 6 dan 7 rasanya baik-baik saja," tutur Marquez.

"Kemudian di Tikungan 7, Nakagami menyalip saya dari dalam dan melebar."

"Jadi saya berada di sebelah kanannya, dan sedikit lebih unggul, lalu saya mengaktifkan holeshot tetapi saya merasa ban belakang saya terkunci."

"Lalu semuanya menjadi di luar kendali, ban belakangnya terkunci, berbelok ke sisi kiri, dan tidak ada torsi."

Marquez memutuskan untuk mundur dari balapan. Dia kembali ke pit sesudahnya.

3. Dobel Apes Quartararo

TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, menunjukkan luka memar pada dada dan perutnya akibat kecelakaan pada balapan MotoGP Aragon di Motorland Aragon, Spanyol, 18 September 2022.

Gagal finis tentunya menjadi hal terakhir yang diinginkan Quartararo ketika posisinya di puncak klasemen sedang terancam.