Pendekatan Luis Milla Demi Jaga Performa Persib Bandung Jelang Lawan Persija

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 21 September 2022 | 07:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, saat memimpin latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Selasa (20/9/2022). (PERSIB.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sudah langsung mempersiapkan tim Maung Bandung jelang tampil dalam lanjutan laga Liga 1 2022/2023.

Sebelumnya, Ciro Alves dkk diberikan libur selama tiga hari.

Langkah ini dilakukan agar peman bisa recovery sejenak.

Baca Juga: Sandy Walsh dan Jordi Amat Kemungkinan Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Persib Bandung kembali menjalani latihan pada Selasa (20/9/2022).

Pada latihan ini, Luis Milla memberikan porsi latihan bertensi tinggi kepada anak asuhnya.

Hal ini dilakukan untuk menjaga kebugara skuad Maung Bandung.

Baca Juga: Janji Manis Pelatih Timnas Thailand Usai Tim Juniornya Tampil Mengecewakan di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Seperti diketahui, Persib Bandung memiliki jeda waktu yang panjang jelang melawan Persija Jakarta.

Laga ini baru bergulir pada 2 Oktober mendatang.

“Latihan ketahanan fisik ini tentu sangat penting untuk tim. Pemain harus tetap pada levelnya."

"Saya lihat semuanya menjalani latihan dengan sangat baik hari ini,” kata Luis Milla dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Kapten Timnas U-20 Indonesia Senang Bisa Promosi ke Senior

Milla menegaskan jika saat ini fokusnya adalah untuk menjaga performa tim.

Apalagi, pada tiga laga sebelumnya tim Maung Bandung sukses mencatatkan kemenangan beruntun.

Demi tetap menjaga tren apik ini maka fisik pemain harus tetap dijaga agar bisa tampil maksimal di lapangan.

Selain itu, menu latihan juga diberikan seusai kebutuhan agar tidak ada pemain yang cedera.

“Bukan selalu soal latihan fisik. Tim pelatih di sini harus membuat program latihan yang bisa diterima dan dipahami dengan baik oleh semua pemain."

"Ini tentunya sangat penting untuk performa tim di pertandingan,” pungkasnya.