PIALA DUNIA - Lionel Messi Cs Tak Dianggap, Ini 2 Negara yang Dinilai Bek Real Madrid Lebih Baik dari Jerman

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 22 September 2022 | 14:45 WIB
Trofi juara Piala Dunia saat dipamerkan dalam acara FIFA di New York, AS (16/6/2022). (YUKI IWAMURA/AFP)

BOLASPORT.COM - Bek Real Madrid, Antonio Ruediger, menganggap dua negara ini lebih baik dari timnas Jerman. Timnas Argentina bukan di antaranya.

Tak bisa dimungkiri bahwa Timnas Argentina adalah salah satu unggulan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Pasalnya, Argentina menatap Piala Dunia dengan performa yang tengah menanjak di dua turnamen terakhir mereka.

Tim Tango sukses menjadi juara Copa America 2021 dan mengalahkan timnas Italia di Finalissima 2022.

Selain itu, Argentina juga akan diperkuat oleh Lionel Messi yang disebut-sebut bakal tampil mati-matian di Piala Dunia akhir tahun ini.

Sebab, Piala Dunia 2022 kemungkinan akan menjadi panggung terakhir bagi Messi yang sudah berusia 35 tahun.

Namun, Antonio Ruediger justru tak menganggap Argentina sebagai negara yang lebih kuat dari Jerman.

Baca Juga: Jadwal UEFA Nations League Hari Ini, Prancis Bisa Degradasi

Ruediger menilai hanya ada dua tim yang mempunyai level di atas Jerman, yakni timnas Brasil dan timnas Prancis.