Satu per Satu Eks Pemain Buka Borok Juventus, Sebut Tak Punya Ambisi hingga Kurang Bahagia, Siapa Selanjutnya?

By Khasan Rochmad - Kamis, 22 September 2022 | 20:00 WIB
Reaksi Massimiliano Allegri dalam duel Juventus vs Benfica di fase grup Liga Champions di Allianz Stadium Turin (14/9/2022). (VINCENZO PINTO/AFP)

Hal tersebut tentu menjadi pertimbangan sendiri bagi Zakaria yang bergabung dengan tim London Biru pada deadline day bursa transfer.

Nama terbaru yang akhirnya buka suara adalah Paulo Dybala yang saat ini merupakan pemain AS Roma.

Dybala menjadi andalan di lini serang Juventus selama tujuh tahun setelah dibeli dari Palermo pada 2015.

Pemain asal Argentina mengungkapkan bahwa musim lalu dia menghadapi masa-masa sulit terkait masa depannya di Juventus.

Dybala sejatinya sudah mencapai kesepakatan secara pribadi soal kontrak baru pada November 2021, tetapi ketika melakukan negosiasi ulang, hal tersebut dibatalkan pihak Juventus.

Keputusan Juventus untuk tak memperpanjang ikatan Dybala tentu mendapat sorotan mengingat sang pemain selalu tampil maksimal.

Pada akhirnya, meski santer dikaitkan dengan banyak tim, Dybala memilih AS Roma sebagai pelabuhan selanjutnya karena ajakan dari Jose Mourinho.

Dengan semakin terbukanya permasalahan internal di Juventus, hal ini merambat ke performa tim yang goyah.

Lalu, siapakah selanjutnya yang akan mengungkapkan apa yang sedang terjadi di Juventus? Patut untuk dinantikan.