Timnas Indonesia Bungkam Curacao, Shin Tae-yong: Kami Haus Kemenangan

By Arif Setiawan - Minggu, 25 September 2022 | 06:30 WIB
Selebrasi para pemain timnas Indonesia dalam laga melawan Curacao, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan apresiasi kepada para pemainnya yang telah mampu meraih kemenangan atas Curacao.

Duel antara timnas Indonesia versus Curacao terjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022).

Pada kesempatan ini timnas Indonesia meraih kemenangan dengan skor 3-2.

Tiga gol timnas Indonesia dicetak oleh Marc Klok (18'), Fachruddin Aryanto (22'), dan Dimas Drajad (56').

Sedangkan dua gol timnas Curacao dicatatkan atas nama Rangelo Janga pada menit ketujuh dan Juninho Bacuna (24').

Baca Juga: BINTANG PIALA DUNIA - Seni Passarella Angkat Argentina dan Tantang Maradona

Setelah pertandingan, Shin Tae-yong menyebut jika kemenangan tersebut tidak didapat dengan mudah.

Hal itu tak terlepas dari perbedaan kualitas pemain di antara kedua tim.

Seperti yang diketahui, timnas Curacao memiliki keunggulan dari segi postur.

Selain itu, timnas Curacao juga unggul jauh dari Indonesia di rangking FIFA.

Sehingga Shin Tae-yong menilai bahwa pertandingan melawan Curacao cukup menyulitkan anak-asuhnya.

Baca Juga: Waroeng Open 2022 Pertemukan Juara Dunia dan Juara Tarkam Indonesia

Terlebih Nadeo Argawinata dkk harus kebobolan lebih dahulu.

"Curacao memang secara rangking di atas kita jauh," kata Shin Tae-yong.

"Secara postur tubuh pun juga lebih baik daripada timnas Indonesia."

"Jadi banyak hal yang menyusahkan bagi tim kami."

"Kami pun harus kemasukan gol lebih dulu," tuturnya.

Sementara itu, meski kalah dari beberapa segi rupanya timnas Indonesia tetap mampu menunjukan permainan yang ciamik.

Hingga akhirnya kemenangan pun didapatkan.

Baca Juga: Baru Main 10 Menit, Ramadhan Sananta Menangis Usai Diganti Shin Tae-yong

WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Para pemain timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak Dimas Drajad dalam pertandingan melawan Curacao di Stadion GBLA, Sabtu (24/9/2022)

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa salah satu kunci keberhasilan timnas Indonesia adalah rasa haus yang dimiliki para pemain untuk meraih kemenangan.

"Tapi bisa mengembalikan skor dan memang kami haus akan kemenangan," ucap Shin Tae-yong.

"Para pemain telah bekerja keras pada pertandingan ini dan saya sangat berterima kasih," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)