4 Pemain Andalan Timnas Indonesia untuk Kalahkan Curacao pada Laga Kedua

By Metta Rahma Melati - Senin, 26 September 2022 | 20:20 WIB
(No credit)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan kembali melawan Curacao pada laga kedua FIFA Match Day. Laga kedua kali ini akan bertempat di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Selasa (27/9/2022).

Pada pertandingan pertama, timnas Indonesia mampu menang atas Curaco dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022).

Berkaca dari laga pertama, pemain-pemain timnas Indonesia tampil baik dengan menunjukkan kerja keras melawan tim yang memiliki peringkat lebih tinggi.

"Tapi bisa mengembalikan skor dan memang kami haus akan kemenangan," kata Shin Tae-yong.

"Para pemain telah bekerja keras pada pertandingan ini dan saya sangat berterima kasih," ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca Juga: Persib vs Persija - Kata Pemain Timnas Filipina tentang El Clasico Indonesia Perdananya

 

Pada pertandingan kedua nantinya, kemungkinan Shin Tae-yong masih akan tetap mempertahankan beberapa pemain untuk starting line-up dan mencoba pemain lain
untuk masuk dari menit pertama.

Meskipun ada banyak kemungkinan soal pemilihan lain, empat pemain di bawah ini dirasa bisa dimainkan kembali.

Empat pemain ini menunjukkan peforma apik pada laga pertama timnas Indonesia vs Curacao.

4 Pemain yang Bisa Jadi Andalan Timnas Indonesia pada Laga Kedua:

Fachruddin Aryanto

Fachruddin Aryanto bisa kembali dimainkan. Selain mengawal pertahanan yang kokoh bersama Elkan Baggott, ia memiliki duel udara yang baik.

Duel udara yang baik itu dapat membantu menghalau serangan bola atas pemain-pemain Curaco.

Fachruddin Aryanto juga bisa memenangi duel dan mencetak gol melalui sundulan ke gawang Curaco pada laga pertama.

Baca Juga: Stadion Pakansari Kian Bersolek Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Curacao, Siap Antisipasi Banjir dan Rumput Dirapikan

Pratama Arhan

Pratama Arhan bisa menjadi salah satu opsi serangan timnas Indonesia.

Bek kiri timnas Indonesia itu bisa baik untuk membantu penyerangan, terbukti dengan dua assist yang diberikan,

Assistnya untuk gol Dimas Drajad menjadi penentu kemenangan timnas Indonesia.

Selain itu, assist Pratama Arhan melalui lemparan ke dalam juga berhasil dimanfaatkan oleh Fahruddin Aryanto.

Marc Klok

Marc Klok krusial di lini tengah timnas Indonesia. Ia dapat bertugas untuk memutus alur serangan lawan.

Ia juga jeli memberikan umpan kepada pemain lain dengan ekfektif untuk melakukan serangan.

Selain itu, Marc Klok juga menyumbang satu gol pada laga pertama melawan Curacao.

Dimas Drajad

Dimas Drajad kembali dapat dipasang sebagai starter di lin i depan.

Ia berkeja keras turut mencari bola dan memberikan pressing saat pemain Curacao menguasai bola.

Dengan insting strikernya, Dimas Drajad mampu mencetak gol penentu kemenangan timnas Indonesia.

Ia menyambut umpan Pratama Arhan dengan sekali sontekan untuk melesatkan bola ke gawang Curacao.