Media Vietnam Nilai Timnas Indonesia Menang Beruntung Lawan Curacao

By Arif Setiawan - Kamis, 29 September 2022 | 17:45 WIB
Para pemain Timnas Indonesia melakukan serangan dalam situasi tendangan bebas dalam laga FIFA Matchday melawan Curacao, Selasa (27/9/2022) di Stadion Pakansari. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

Di sisi lain, timnas Curacao masuk dalam 100 besar ranking FIFA tepatnya diurutan ke-84.

Namun tak karena lama, thethao247 menyebut jika kemenangan timnas Indonesia diperoleh Curacao mengandalkan banyak pemain yang mengganggur atau tidak klub.

Baca Juga: Baru 19 Tahun Sudah Main untuk Timnas Indonesia, Muhammad Ferarri: Mamah Tidak Menyangka

Dalam hal ini, thethao247 mencatat ada enam pemain Curacao yang sedang tidak memiliki klub.

Mereka adalah Cuco Martina, Michael Maria, Shermaine Martina, Gevaro Nepomuceno, Gino Van Kessel, dan Leandro Bucuna.

"Tidak dapat disangkat kemenangan mengesankan timnas Indonesia ketika mereka mengalahkan lawan yang lebih kuat dari diri mereka sendiri dalam semua aspek," tulis thethao247.

"Namun ada satu hal yang perlu diperhatikan dalam komposisi tim Curacao yang akan berangkat ke Indonesia untuk melakoni laga persahabatan di FIFA matchday pada bulan September."

"Artinya sampai 6 pemain Curacao masih menganggur, dan yang lebih mengejutkan lagi, 6 nama penganggur tim ini nyaris menjadi pilar utama dan bintang terbesar."

"Jelas, sudah terlalu lama bintang-bintang Curacao tak memiliki tempat berlatih, ini juga bisa menjadi alasan bagi Indonesia untuk meraih 2 kemenangan melawan wakil regional Concacaf ini," sambungnya.

Baca Juga: Tiga Pemain Timnas Indonesia Sudah Kembali ke Persib, Satu Nama Kurang Fit