Gagal Podium Gara-gara Ducati, Marc Marquez: Mustahil Mengalahkannya

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 3 Oktober 2022 | 17:45 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, diikuti Johann Zarco (Prima Pramac) dan Marq Marquez (Repsol Honda) pada balapan MotoGP Thailand 2022, Minggu, 2 Oktober 2022 (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, sekali lagi mampu menunjukkan penampilan impresifnya pada MotoGP Thailand 2022.

Start dari baris ketiga, Marc Marquez cukup puas finis di posisi kelima meski seharusnya bisa meraih hasil lebih baik pada balapan yang berlangsung di Chang International Circuit, Buriram, Minggu (2/10/2022).

Marc Marquez melakukan start yang cukup baik dengan langsung melancarkan serangannya untuk merangsek ke posisi depan.

Namun, Marquez sempat tertinggal dari rombongan tiga pembalap terdepat dan bertahan di posisi empat.

Akan tetapi pada 10 lap terakhir, Marquez berhasil mendekati Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) untuk memperebutkan podium ketiga.

Marquez terus menekan Bagnaia secara intens. Namun upaya The Baby Alien tak kunjung membuahkan hasil.

Saat memasuki lima lap terakhir, Marquez yang sedang fokus mengejar podium perdananya pada musim ini justru mendapat gangguan dari pembalap Ducati lainnya, Johann Zarco.

Baca Juga: Podium Bagnaia pada MotoGP Thailand 2022 Musnah Jika Martin Ada di Posisi Zarco

Bukan posisi tiga yang didapat, Marquez justru harus turun satu setrip usai berhasil Zarco menyalipnya.