Man United Tunduk dari Man City, Erik ten Hag Masuk Golongan Terkutuk bersama Mourinho hingga Solskjaer

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 3 Oktober 2022 | 21:45 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, masuk ke dalam golongan yang terkutuk bersama Jose Mourinho hingga Ole Gunnar Solskjaer usai tim asuhannya tunduk dari Manchester City. (TWITTER.COM/MAN_UTD_VIEWS)

Kutukan pelatih Manchester United di Derbi Manchester terus berlanjut hingga era Ralf Rangnick.

Man United menderita kekalahan 0-2 saat Ralf Rangnick pertama kali berhadapan dengan Man City.

Hingga saat ini, pelatih baru terakhir yang bisa membawa Man United menang atas Man City pada derbi pertamanya adalah Sir Alex Ferguson.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Sir Alex Ferguson melakukannya pada 1987 atau 35 tahun lalu.

Kala itu, Fergie mampu membawa Man United menang 2-0 atas Man City di Stadion Old Trafford.

Gol bunuh diri Nicky Reid dan torehan Bryan Robson membuat Man United berpesta di hadapan 48 ribu lebih penonton yang memadati The Theatre of Dreams.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)