Inter Milan Vs Barcelona - Xavi Ingin Lupakan Memori Buruk di Italia 12 Tahun Lalu

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 4 Oktober 2022 | 09:45 WIB
Xavi (kiri) membayangi Javier Zanetti dalam duel Liga Champions antara Inter Milan vs Barcelona di San Siro, Milano (20/4/2010). (ANDREAS SOLARO/AFP)

BOLASPORT.COM - Xavi Hernandez memiliki memori buruk tersendiri di Italia pada 12 tahun lalu. Namun, Xavi ingin menghapus memori tersebut dalam laga Inter Milan vs Barcelona nanti.

Barcelona akan menjalani matchday ketiga babak penyisihan Grup C Liga Champions 2022-2023 dengan melawan Inter Milan.

Dalam laga kali ini, Barcelona akan menjadi tim tamu dengan bertandang ke kandang Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (4/10/2022) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Barcelona tentu jelas lebih diunggulkan dalam pertandingan kali ini mengingat performa apik mereka di ajang Liga Spanyol 2022-2023.

Sementara itu, Inter Milan tengah terpuruk di Liga Italia 2022-2023 setelah hanya mampu meraih empat kemenangan dari delapan laga pertama mereka.

Meski demikian, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, tetap mengakui Inter Milan sebagai rival berat yang harus dikalahkan.

Terlebih lagi, Liga Champions bisa menghasilkan berbagai kejutan tertentu selama pertandingan.

Baca Juga: Inter Milan Vs Barcelona - Xavi Hernandez Ingin Para Pemainnya Dominasi Lapangan

Selain itu, Xavi juga menyebut strategi yang digunakan oleh Inter Milan jarang ditemukan di Spanyol.