Seperti Penyerang Legendaris Arsenal, Erling Haaland Mampu Jatuhkan Mental Bek Lawan

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 4 Oktober 2022 | 18:00 WIB
Momen penyerang Manchester City, Erling Haaland mendapat kawalan ketat dari para pemain Manchester United dalam duel Derbi Manchester di Etihad Stadium, Minggu (2/10/2022) malam WIB. (TWITTER.COM/LIFE__OFADRAKO1)

Namun, fakta berbicara lain.

Haaland justru sukses menaklukkan Martinez dan merajalela di pertandingan bertajuk Derbi Manchester tersebut.

Performa luar biasa Haaland lantas mengingatkan Jamie Carragher dengan Thierry Henry.

Menurutnya, Haaland mempunyai kemampuan untuk menjatuhkan mental bek lawan seperti striker legendaris Arsenal tersebut.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Fikayo Tomori Jadikan Laga Chelsea Vs AC Milan Ajang Pemikat Gareth Southgate

"Selama dua tahun hanya ada satu pemain dalam karier saya yang mempengaruhi saya secara mental dan itu adalah Thierry Henry," kata Carragher seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Saya bermain melawan banyak pemain hebat dan Anda akan berpikir 'Saya bisa mendapatkan yang lebih baik dari mereka, mereka mungkin membuat kesalahan', tapi Henry, ketika saya pergi untuk bermain melawan dia, saya hanya memikirkan dia."

"Salah satu yang paling memalukan saya di lapangan sepak bola adalah gol melawan Liverpool di Highbury, saya seperti jatuh dan meringkuk dan saya sangat malu karena itu bukan saya, itu bukan cara berpikir saya, tetapi ini adalah efek Thierry Henry."

"Apa yang Haaland lakukan tidak membuat pemain berpikir 'bisakah saya menghentikannya bermain bagus, bisakah saya menghentikannya mencetak gol?'"

"Para pemain bertahan memasuki pertandingan dengan berpikir 'jangan mempermalukan saya', dan itulah yang saya rasakan saat melawan Henry," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Seluruh Pencinta Sepak Bola Doakan Lionel Messi Juara bersama Argentina di Qatar