Hasil Liga Champions - TAA Jadi Jagoan Gol Perekik, Liverpool Dekati Napoli

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 5 Oktober 2022 | 03:58 WIB
Winger Liverpool, Mohamed Salah, mencetak gol penalti dalam laga Grup A Liga Champions kontra Rangers di Stadion Anfield, Selasa (4/10/2022). (NIGEL RODDIS/AFP)

Virgil van Dijk nyaris menjadi bek kedua Liverpool yang mencetak gol di laga versus Rangers, tepatnya pada menit ke-28. 

Apes bagi bek asal Belanda itu, tandukannya hanya meleset ke sisi kanan gawang McGregor. 

Skor 1-0 bertahan hingga menit ke-30. 

McGregor kembali harus mengamankan gawangnya pada menit ke-34 dari serangan Liverpool, tepatnya dari sepakan kaki kanan Darwin Nunez. 

Kiper berusia 40 tahun itu bisa mematahkan peluang Nunez dari tengah kotak penalti.

Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan babak pertama berakhir. 

Liverpool mendapat penalti pada babak kedua menyusul pelanggaran Leon King terhadap Luis Diaz di kotak terlarang. 

Mohamed Salah tidak menyia-nyiakan kesempatan dan mencetak gol lewat titik putih tanpa kesalahan pada menit ke-52.

Eksekusi kaki kiri Mo Salah ke tengah gawang sukses menaklukkan Allan McGregor. 

Pada menit ke-55, Mo Salah nyaris mencetak gol keduanya setelah mendapat umpan dari Jordan Henderson.